Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Ini Garuda Indonesia Travel Fair 2017 Phase I Dibuka

Kompas.com - 10/03/2017, 08:20 WIB
I Made Asdhiana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) 2017 Phase I, Jumat (10/3/2017), mulai digelar di Jakarta Convention Center (JCC) dan 23 kota lainnya di Indonesia secara serentak. GATF 2017 berlangsung 10-12 Maret 2017.

"GATF kali ini (digelar) kesembilan kalinya. Ini bagian mendukung pemerintah khususnya Kementerian Pariwisata untuk mengembangkan pariwisata dan budaya di destinasi penerbangan yang dilalui oleh Garuda Indonesia," kata Direktur Niaga Garuda Indonesia, A Toni Soetirto dalam acara Press Conference GATF 2017 Phase 1 di Jakarta, Rabu (28/2/2017) lalu.

(BACA: Mau ke Luar Negeri? Saatnya Berburu Tiket di GATF 2017)

KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Pengunjung memadati pameran wisata bertajuk Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu (11/3/2017). Pameran wisata ini diadakan 10-12 Maret 2017 secara serentak di 23 kota di Indonesia.
Dari pantauan KompasTravel, ada penurunan harga tiket penerbangan domestik di GATF 2017 dibanding GATF 2016.

Misalkan pada GATF 2016 Phase II, tiket sekali pergi dari Jakarta ke Labuan Bajo dihargai Rp 1,9 juta. sedangkan di GATF 2017 Phase I tiket pulang-pergi Jakarta-Labuan Bajo dihargai Rp 1,7 juta.

Untuk penerbangan luar negeri, pada phase I, GATF memberi promo tiket penerbangan ke 16 destinasi internasional. Mumbai, India menjadi salah satu destinasi paling baru di GATF 2017.

(BACA: Catat, Aneka Promo Tiket di GATF 2017 Jakarta)

KOMPAS.com / GARRY ANDREW LOTULUNG Pengunjung memadati pameran wisata bertajuk Garuda Indonesia Travel Fair (GATF) di JCC Senayan, Jakarta, Sabtu (11/3/2017). Pameran wisata ini diadakan pada tanggal 10-12 Maret 2017 secara serentak di 23 kota di Indonesia.
"Setiap kota beda bank partner dan beda promo. Namun harga GATF adalah harga terbaik dari Garuda Indonesia karena diskon yang hampir 80 persen," kata Vice President Marketing Garuda Indonesia, Selfie Damayanti saat dihubungi KompasTravel, Rabu (6/3/2017).

Periode penerbangan yang dijual di GATF 2017 Phase I dimulai tanggal 10 Maret 2017 sampai 28 Februari 2018. Di luar tanggal 22-29 Juni 2017 yang merupakan blackout date.

Pengguna kartu kredit BNI berkesempatan mendapat cashback Rp 1,5 juta untuk pembelian tiket lebih dari Rp 4 juta, dan cashback Rp 650.000 untuk pembelian tiket kurang dari Rp 4 juta. Cashback diberikan oleh pihak panitia dengan jumlah yang terbatas per harinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Kemenparekraf Dorong Tingkatkan Kunjungan Wisman

Travel Update
Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Jumlah Pengunjung Gunung Telomoyo Pecahkan Rekor pada Juni 2024, Tembus 63.126 Orang

Travel Update
Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Nilai Tukar Rupiah Melemah, Sektor Parekraf Bisa Apa?

Travel Update
5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

5 Tempat wisata anak di Jakarta yang murah, di Bawah Rp 50.000

Jalan Jalan
Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Dorong Wisatawan Liburan #DiIndonesiaAja, Kemenparekraf Gandeng Tasya Kamila Luncurkan TVC “Libur Telah Tiba”

Travel Update
Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Ada Diskon Traveloka hingga 68 Persen untuk Liburan Sekolah 2024

Travel Update
Konser Musik di Tangerang Ricuh, Sandiaga: Jangan Sampai Citra Baik Konser Dicoreng

Konser Musik di Tangerang Ricuh, Sandiaga: Jangan Sampai Citra Baik Konser Dicoreng

Travel Update
Digitalisasi Perizinan Event Disahkan Presiden Joko Widodo Hari Ini

Digitalisasi Perizinan Event Disahkan Presiden Joko Widodo Hari Ini

Travel Update
Liburan Sekolah Bertemu dengan Barbie di Supermal Karawaci

Liburan Sekolah Bertemu dengan Barbie di Supermal Karawaci

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com