Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sayang Anak, Mampirlah ke Ancol

Kompas.com - 23/06/2011, 15:54 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Ancol Taman Impian meluncurkan empat wahana baru sebagai kado untuk DKI Jakarta yang merayakan ulang tahun ke-484. Sebagai obyek wisata nasional andalan Jakarta, wahana-wahana tersebut mengusung konsep edutainment.

"Ancol melakukan inovasi berkelanjutan dengan memberikan hiburan dan pendidikan pada keluarga. Empat inovasi yaitu Ocean Ecopark kawasan yang dilengkapi sarana untuk pendidikan dan lingkungan; Kalila Adventure, wahana animatronik dengan keberagaman hewan Indonesia; Fantastique Multimedia Show yang menggunakan teknologi, tapi dengan konten Indonesia dalam pentas drama musikal; Underwater Show, pembelajaran mengenai satwa air," ungkap Direktur Utama PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk Budi Karya Sumadi.

Pengunjung dapat menikmati Kawasan Eco-wisata Ocean Ecopark, wahana baru, Fantastique Multimedia Show, di Ocean Ecopark. Sementara wahana baru Kalila Adventure berada di Dunia Fantasi dan wahana baru Underwater Theater dengan show "Russian Beauty of The Sea" di Ocean Dream Samudra.

Gubernur Provinsi DKI Jakarta Fauzi Bowo meresmikan keempat wahana tersebut dengan menandatangani prasasti yang disaksikan jajaran Direksi PT Pembangunan Jaya Ancol (PJA) di area Fantastique Multimedia Show Ocean Ecopark, Ancol Taman Impian, Selasa (21/6/2011) lalu.

"Kami meminta Bang Foke membuka wahana baru ini sebagai penambahan dan pengembangan kawasan agar Jakarta makin tertata dan dicinta. Sehingga wahana-wahana tersebut bisa sebagai alternatif wisata baru di Jakarta yang mengusung edutainment dan green lifestyle," tutur Budi.

Budi melanjutkan, edutainment Ancol sudah mengantar pertumbuhan usaha 19 persen per tahun selama lima tahun terakhir.

"Ketika Ancol melakukan persaingan dengan wisata mancanegara, Ancol menempatkan diri dengan menggali kekayaan nilai-nilai kearifan lokal Indonesia dalam ragam budaya nusantara yang diwujudkan dalam sebuah eco-wisata yang dipadupadankan dengan kecanggihan teknologi. Nilai-nilai budaya serta kearifan lokal menjelma menjadi sebuah kekuatan konten edutainment yang luar biasa," katanya.

Hal tersebut terlihat salah satunya pada "Fantastique Multimedia Show" yang menggunakan beragam teknologi, mulai dari permainan api, laser, 3D mapping, water fountain, dan masih banyak teknologi mutakhir lainnya. Namun, cerita yang diangkat adalah Timun Emas dan Buto Ijo yang sarat akan kearifan lokal.

Sementara itu, Ocean Ecopark merupakan ruang hijau dengan aneka tanaman khas daerah pesisir. Beberapa tanaman adalah tanaman langka. Satwa-satwa seperti burung bangau pun mulai kembali datang ke kawasan Ancol setelah bertahun-tahun sudah tak terlihat lagi. Mereka kini menjadi habitat di Ocean Ecopark.

"Ancol menambahkan atraksi tidak semata-mata untuk hiburan saja, tapi juga pemahaman dan pendidikan perlunya melestarikan alam," tambah Budi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com