Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkab Wakatobi Arahkan Investor Resor ke Kaledupa

Kompas.com - 24/10/2013, 08:29 WIB
KENDARI, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, mengarahkan para investor yang berminat membangun resor dan hotel di daerah tersebut ke Kecamatan Kaledupa, terutama di Pulau Hoga.

Bupati Wakatobi, Hugua, di Kendari, Kamis (24/10/2013), mengatakan bahwa pihaknya mengambil kebijakan tersebut karena di Pulau Wangiwangi, ibu kota Kabupaten Wakatobi, lahan yang tersedia untuk industri perhotelan dan resor hampir tidak ada lagi.

"Kami mengarahkan investor perhotelan dan resor untuk berinvestasi di Pulau Kaledupa, terutama Pulau Hoga karena di Pulau Wangiwangi lahan yang tersedia sudah sangat terbatas," katanya.

Menurut Hugua, Pulau Kaledupa ditetapkan sebagai tempat investasi perhotelan dan resor karena letaknya dari Pulau Wangiwangi relatif tidak terlalu jauh.

Menjangkau Pulau Kaledupa dan Pulau Hoga dari Wangiwangi hanya butuh waktu tempuh sekitar satu jam menggunakan speed boat. "Letak Pulau Kaledupa dan Pulau Hoga yang tidak jauh dari Wangiwangi itu menjadi sangat strategis untuk menjadi pengembangan industri perhotelan dan resor," katanya.

Selain itu, lanjut Hugua, wilayah perairan laut Pulau Hoga merupakan tempat penyelaman terbaik di dunia karena memiliki keindahan alam bawah laut yang cukup fantastis dan menakjubkan.

"Alam bawah laut Wakatobi memiliki keragaman hayati cukup tinggi, yakni dihuni 750 dari 850 jenis terumbu karang yang ada di dunia," katanya.

DOK INDONESIA.TRAVEL Surga bawah laut di Taman Nasional Wakatobi, Sulawesi Tenggara.
Selain itu, di alam bawah laut Wakatobi juga hidup sebanyak 942 jenis ikan dan beragam jenis biota laut lainnya seperti kerang-kerangan.

"Keragaman hayati yang cukup tinggi itu mendorong UNESCO menetapkan kawasan Wakatobi sebagai pusat Cagar Biosfer Bumi, sedangkan pemerintah Indonesia menetapkan kawasan Wakatobi sebagai Taman Laut Nasional Wakatobi," tambah Hugua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com