Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemprov Jatim Siapkan Pelaku Wisata Hadapi MEA 2015

Kompas.com - 11/10/2014, 10:05 WIB
SURABAYA, KOMPAS.com - Dinas Pariwisata Provinsi Jawa Timur terus menyiapkan para pelaku wisata untuk siap bersaing dalam rangka menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) pada tahun 2015.

Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Jawa Timur, Jarianto di Surabaya, Jumat (10/10/2014), mengatakan para pelaku wisata ini merupakan salah satu faktor terpenting untuk menghadapi MEA tahun 2015.

"Yang paling penting adalah peningkatan sumber daya manusia. Karena faktor sumber daya manusia sangat menentukan siap tidaknya dalam menghadapi MEA ini," ucapnya.

Menurut Jarianto, salah satu bentuk persiapan yang dilakukan untuk meningkatkan kemampuan sumber daya manusia yaitu dengan memberikan pelatihan dan juga sertifikasi.

"Nantinya para pelaku pariwisata ini akan mengikuti semacam pelatihan dari lembaga standar profesi supaya kemampuan mereka bisa meningkat," ujarnya.

KOMPAS/SIWI YUNITA CAHYANINGRUM Pantai Pulau Merah di Banyuwangi, Jawa Timur, kini menjadi tujuan wisata surfing baru. Pemerintah Kabupaten Banyuwangi memperkenalkan pantai tersebut lewat kompetisi surfing internasional, Jumat (23/5/2014).
Setelah itu, para pelaku wisata ini akan mendapatkan pengakuan dari Gubernur Jawa Timur dan juga dari Internasional untuk bersaing dalam pelaksanaan MEA tahun 2015.

"Saya rasa hal ini memang tidak bisa ditawar lagi dan juga tidak bisa dihindari, karena kondisi ini sudah ada di depan mata dan faktor penting paling menentukan yaitu kesiapan dari sumber daya manusia," katanya.

Selain sektor pariwisata, di sektor seni juga disiapkan sedemikian rupa salah satunya dengan melakukan seminar kebudayaan nasional antarseniman. "Dalam seminar yang dilakukan tersebut akan dibahas bagaimana cara dan upaya yang tepat untuk menghadapi MEA tahun 2015," katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com