Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berkunjung ke Museum, Jangan Lupa "Selfie"

Kompas.com - 12/09/2015, 16:00 WIB
Jonathan Adrian

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Institute for Culture, Creativity, and Tourism development (ICCT) Indonesia tahun ini menyelenggarakan "ICCT Museum Selfie Award". Acara diselenggarakan dari 11 Agustus hingga 16 September 2015. Lomba berlaku untuk siapa pun di museum mana pun di seluruh Indonesia.

"Mengapa kita pilih selfie, agar yang bersangkutan benar-benar berkunjung ke museum," jelas Koordinator Lomba, Sigit Sayogyo Basuki saat dihubungi KompasTravel, Jumat (11/9/2015).

Syarat utama mengikuti lomba adalah foto harus selfie dan dilakukan di museum. Foto kemudian dimasukan ke Instagram dengan 'mention' akun instagram ICCT Indonesia. Pemenang akan mendapat sebuah kamera dan sertifikat.

Lomba selfie museum merupakan salah satu rangkaian acara "Diklat Manajemen Museum dan Pariwisata dan Museum Selfie Award". Acara diklat sendiri diadakan tanggal 16-18 September 2015 di Yogyakarta. Peserta merupakan undangan yang berasal dari berbagai museum di Indonesia.

"Kita undang semua museum di Indonesia ya," terang Sigit.

Materi diklat terdiri dari penataan atau 'lay-out' pameran dan perencanaan program museum agar lebih menarik. Rangkaian acara ini dibuat karena kekuatiran akan museum di Indonesia. Menurut Sigit, museum di Indonesia masih sepi pengunjung.

"Kita (Indonesia) punya sampai 400 museum, hanya sayang pengelolaannya masih perlu ditingkatkan," terang Sigit.

Menurutnya di negara lain seperti Jepang, museum sudah menjadi obyek wisata wajib bagi para wisatawan. Sigit menilai koleksi museum di Indonesia sudah bagus. Masalah yang sering dihadapi adalah dana.

"Kita rencana akan jadikan acara ini tahunan," papar Sigit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com