Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Pesona Bau Nyale 2017 Makin Inovatif

Kompas.com - 20/02/2017, 07:58 WIB

KUTA, KOMPAS.com - Kementerian Pariwisata (Kemenpar) dan Dinas Pariwisata NTB berkolaborasi dalam acara Festival Pesona Bau Nyale 2017 yang semakin atraktif, makin inovatif dan dikenal lebih banyak kalangan.

”Ini sangat kreatif. Setiap tahun kami melihat ada banyak perubahan yang terjadi, warga dan pemerintah sama-sama melestarikan budaya dengan baik seperti membangun infrastuktur yang bagus dan mengemas acara dengan sangat baik," kata Deputi Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar, Esthy Reko Astuti di Praya, Lombok Tengah, Kamis (16/2/2017) yang juga dibenarkan Kepala Bidang Budaya Kemenpar Wawan Gunawan.

Siaran pers Kemenpar itu menyebutkan, Festival Pesona Bau Nyale 2017 digelar selama dua hari berturut-turut dari pagi hingga malam hari.

(BACA: Catat... Sederet Agenda Wisata 2017 di Lombok!)

Perhelatan di awali dengan acara Parade Budaya yakni pawai iring-iringan 1.500 peserta yang terdiri kabupaten kota Lombok, SKPD, 12 kecamatan dari Lombok Tengah.

Iringan Pawai Parade Budaya dimulai dari Lapangan Bunder melewati panggung kehormatan di depan kantor Bupati Lombok Tengah sampai finish di Masjid Agung.

Sedangkan pada malam harinya, acara inti dari perhelatan tersebut adalah penampilan drama kolosal dan tari-tarian di Panggung Pentas Seni di Pantai Seger Lombok.

(BACA: 24 Kapal Pesiar Akan Singgahi Lombok Tahun Ini)

Sebelum acara puncak juga digelar acara Gala Dinner dan Press Conference dihadiri oleh Wakil Bupati Loteng Pathul Bahri, Esthy Reko Astuti, Wakil Gubernur NTB Moh. Amin, Wakil Ketua DPD RI Farouk Muhammad.

KOMPAS.com/ Karnia Septia Cacing laut dalam tradisi Bau Nyale di Lombok
Esthy memaparkan, Festival Pesona Bau Nyale 2017 menjadi ajang acara rakyat Lombok yang sudah dilakukan ratusan tahun lalu, keunikan tradisi menangkap nyale (cacing laut) setiap tahun juga selalu ditemani dengan beragam atraksi yang dikemas meriah hingga menjelang fajar.

Selain itu, pada kesempatan Festival Pesona Bau Nyale tahun ini acara pun diadakan secara meriah dengan kehadiran atraksi seperti pemilihan Ratu Mandalika 2017, Drama Putri Mandalika hingga Pertunjukan Seni Gendang Beleq dan Kerenceng.

Acara pesta rakyat Festival Bau Nyale ini dilangsungkan hanya sekali setahun. Warga pun menjalankannya dengan sangat baik, tak ada kericuhan, dan utama jarang terlihat sampah.

"Sadar Wisatanya sudah sangat luar biasa, kami bangga dengan acara ini. Mereka melihat jika acara Festival Pesona Bau Nyale ini sangat bermakna secara budaya di Lombok, dan mereka beserta pemerintah juga sama-sama menjaga sampah, dan aman," kata Wawan.

Oleh karena itu, setiap tahun wisatawan nusantara dan wisatawan mancanegara terus berdatangan menyaksikan Festival Bau Nyale 2017. Mereka mau bedesak-desakan, bahkan ada juga yang rela berkemah.

"Mudah-mudahan dengan adanya acara ini di Lombok bisa membuat target 4 juta wisatawan (2 juta wisnus dan 2 juta wisman) berhasil ditembus pada 2017," kata Esthy.

Wakil Bupati Lombok Tengah Lalu Fathul Bahri mengatakan para kontestan dilepas dari Lapangan Bunder yang berjarak sekitar 1 kilometer dari Kantor Bupati Lombok Tengah.

KOMPAS.com/KARNIA SEPTIA Ribuan warga banjiri Pantai Seger rayakan tradisi Bau Nyale di Pantai Seger, Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Minggu (28/2/2016).
"Ada kontestan dari luar Lombok Tengah seperti Kota Mataram, Kabupaten Lombok Utara, hingga Bima," kata Bahri.

Dia menambahkan, parade karnaval Festival Pesona Bau Nyale juga telah masuk dalam kalender pariwisata nasional.

"Terima kasih juga atas arahan dan dukungan Kemenpar membuat acara ini sukses dan sangat meriah. Kami akan istiqomah mengedepankan pariwisata di Lombok,” katanya. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com