Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Liburan, Coba Dulu Pengalaman Destinasinya di Acara Ini

Kompas.com - 01/11/2018, 07:05 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menyambut musim liburan di penghujung tahun 2018, Traveloka pertama kalinya mengadakan Traveloka Travel and Lifestyle Fair (TTLF) 2018 di Main Atrium, Gandaria City, 31 Oktober hingga 4 November 2018.

Travel Fair yang mengusung tema “Actionable Inspirations” ini menawarkan beragam promo seperti tiket pesawat, penginapan, rental mobil, tiket bus, tiket kereta api, dan layanan lainnya dengan harga beragam.

Uniknya meski Anda telah datang ke lokasi acara, transaksi tetap harus dilakukan di mobile aplikasi Traveloka. Namun vocer berbagai diskon bisa Anda dapatkan khusus di acara ini.

Selain itu, yang membuat acara ini tidak serupa dengan Travel Fair umumnya, pengunjung dapat mencoba sensasi berwisata ke beberapa tempat dengan teknologi yang ada, seperti VR, Cinematic Experience, Inspiration Wall, dan lainnya.

“Di acara ini kami menampilkan berbagai instalasi seni modern yang dipadukan dengan teknologi, seperti Cinematic Experience, Destination Inspiration Wall, serta 360° Go Beyond Experience yang menggunakan teknologi virtual reality," ujar Kurnia Rosyada, VP Marketing Traveloka, saat membuka acara tersebut, Selasa (31/10/2018).

Beberapa instalasi permainan untuk merasakan pengalaman berwisata di Traveloka Travel and Lifestyle Fair 2018, Rabu (31/10/2018).KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Beberapa instalasi permainan untuk merasakan pengalaman berwisata di Traveloka Travel and Lifestyle Fair 2018, Rabu (31/10/2018).
Ia berharap pengunjung dapat terinspirasi untuk mewujudkan perjalanan impiannya melalui instalasi tersebut.

KompasTravel sempat mencoba beberapa instalasinya, antara lain virtual reality yang menyajikan wisata di Lombok dan Sumba secara 360 derajat. Selain itu ada inspiration wall, yang bisa menyajikan pilihan atraksi dari berbagai destinasi Indonesia dan internasional.

Berbagai referensi penginapan dan atraksi wisata yang disajikan berasal dari Lombok, Labuan Bajo, Bali, Bandung, Ambon, Balikpapan, dan lainnya. Sedangkan yang internasional ada Korea, Malaysia, Belanda, Singapore, dan Australia.

Kurnia mengatakan banyak wisatawan yang ingin berlibur, tetapi sulit mendapatkan inspirasi tujuan destinasi dan aktivitasnya sendiri. Oleh karenanya ia sajikan beragam "permainan" yang bisa menyajikan inspirasi berlibur di TTLF 2018.

Beberapa instalasi permainan untuk merasakan pengalaman berwisata di Traveloka Travel and Lifestyle Fair 2018, Rabu (31/10/2018).KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Beberapa instalasi permainan untuk merasakan pengalaman berwisata di Traveloka Travel and Lifestyle Fair 2018, Rabu (31/10/2018).
Masyarakat yang sebenarnya ingin merasakan pengalaman atau eksplor hal baru, tapi tidak terwujud karena keterbatasan akses informasi dan inspirasi, serta perencanaan keuangan. Di sini bukan hanya ada harga spesial dan promo menarik, tetapi bisa merasakan langsung experience dan inspirasi liburannya," tutur Kurnia Rosyada.

“Kami mengapresiasi inisiatif Traveloka untuk mendukung industri pariwisata di tanah air dengan berbagai kegiatan yang mengajak masyarakat untuk ikut berperan aktif, dengan memanfaatkan teknologi dan internet," tutur Ni Wayan Giri Adnyani, Plt. Deputi Bidang
Pengembangan Pemasaran I, Kementerian Pariwisata RI, yang hadir membuka acara tersebut.

Ia berharap ke depannya, akan semakin banyak wisatawan nusantara dan mancanegara yang datang ke Indonesia untuk mendukung program pemerintah mencapai target 17 juta wisman di tahun 2018 dan 20 juta wisman di tahun 2019.

Acara yang akan berlangsung selama lima hari ini juga akan diisi dengan berbagai talkshow dan acara hiburan yang akan menampilkan beberapa millennial di dunia pariwisata dan gaya hidup, seperti Amrazing, Nana Mirdad, Andrew White, Kadek Arini, Anggey Anggraini, dan masih banyak lagi.

Selain itu hadir juga musisi tanah air yang akan menghibur wisatawan di akhir pekan, antara lain ada Barasuara, dan Yura Yunita.

Bagi pengunjung yang penasaran ingin mencoba berbagai pengalaman wisata di sini bisa datang sesuai jam operasional mall, 10.00-21.00 WIB, tanpa ada tiket masuk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com