Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Aktivitas Menarik yang Bisa Kamu Lakukan saat Mudik ke Solo

Kompas.com - 03/06/2019, 12:17 WIB
Anggara Wikan Prasetya,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

SURAKARTA, KOMPAS.com Kota Solo merupakan tujuan mudik bagi sebagian masyarakat Indonesia. Selain itu, "Kota Bengawan" ini juga kerap menjadi persinggahan pemudik yang akan kembali pulang ke daerahnya.

Bagi kamu yang mudik ke Solo dan sekitarnya atau sekadar lewat, ada beberapa agenda yang khusus diselenggarakan pada momen Idul Fitri serta aktivitas yang hanya bisa dilakukan di kota ini.

Apa saja aktivitas menarik yang bisa dilakukan saat mudik ke Solo? Simak 5 tips berikut ini:

1. Menjajal Transportasi Unik

Kota Solo memiliki sarana transportasi unik yang tidak ada di kota-kota lain di Indonesia. Transportasi unik itu adalah Railbus Batara Kresna dan Sepur Kluthuk atau kereta uap kuno bernama Jaladara.

Salah satu transportasi unik di Kota Solo, Railbus Batara Kresna.Kompas.com/Anggara Wikan Prasetya Salah satu transportasi unik di Kota Solo, Railbus Batara Kresna.
Railbus Batara Kresna merupakan sarana transportasi umum dengan tujuan Solo-Wonogiri. Railbus ini beroperasi setiap hari dengan tarif hanya Rp 4.000 saja.

Stasiun pemberhentiannya adalah Solo Kota, Sukoharjo, Pasar Nguter, dan Wonogiri.

Sementara itu, Sepur Kluthuk Jaladara adalah kereta wisata. Kereta kuno ini akan beroperasi saat ada yang menyewanya.

Namun pada tanggal 6, 7, dan 8 Juni 2019 kereta akan beroperasi dua kali sehari pukul 10.30 dan 14.00 WIB.

Kereta Uap Kuno atau sepur Kluthuk Jaladara.Kompas.com/Anggara Wikan Prasetya Kereta Uap Kuno atau sepur Kluthuk Jaladara.
Jika kamu ingin naik Sepur Kluthuk Jaladara, cukup siapkan bujet sebesar Rp 190.000 dan pesan tiketnya di Kantor Sinergi Event atau dengan menghubungi 0812-2854-6638.

2. Nonton Pertunjukan Gratis Sendratari Ramayana

Momen Hari Raya Idul Fitri 2019 di Kota Solo semakin meriah dengan adanya pementasan Sendratari Ramayana yang akan diadakan pada tanggal 7-9 Juni 2019 di Panggung Terbuka Benteng Vastenburg.

Pertunjukan Sendratari Ramayana di Benteng Vastenburg, Kota Solo.Kompas.com/Anggara Wikan Prasetya Pertunjukan Sendratari Ramayana di Benteng Vastenburg, Kota Solo.
Ramayana menceritakan perjuangan Ramawijaya merebut istrinya, Shinta yang diculik oleh raksasa bernama Rahwana. Dalam perjuangannya, Ramawijaya dibantu oleh pasukan kera dengan panglimanya seekor monyet putih yang sakti bernama Anoman.

Pada momen lebaran 2019 ini Sendratari Ramayana di Benteng Vastenburg akan mengambil potongan adegan Shinta Obong.

Kamu bisa menonton pementasan ini secara gratis. Langsung saja datang ke venue acara yang mulai open gate pukul 17.00 WIB.

3. Berburu Kuliner Legendaris di Pasar Gede

Pasar Gede merupakan ikon Kota Surakarta. Inilah salah satu pasar terbesar yang ada di Kota Bengawan.

Selain menjual beragam kebutuhan pokok, di sini juga terdapat banyak penjual yang menjajakan aneka macam kuliner legendaris khas Solo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com