Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Wisata Bogor dengan View Gunung, Bisa Kemah dan Nongkrong

Kompas.com - 26/07/2022, 14:35 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Jika ingin melepas penat di lokasi yang dekat dari Jakarta, maka wilayah Bogor di Jawa Barat bisa jadi salah satu pilihan. Apalagi wilayah ini memiliki tempat wisata dengan banyak daya tarik, salah satunya pemandangan gunung. 

Berikut beberapa tempat wisata di Bogor dengan view gunung dan pegunungan, sehingga bisa menjadi inspirasi liburan:

Baca juga: 34 Wisata Bogor yang Asri dan Instagramable, Pas buat Libur Panjang

6 wisata Bogor dengan view gunung

1. D'bunder View

Tempat camping D'bunder View di Gunung Bunder, BogorDok. D'BUNDERVIEW Tempat camping D'bunder View di Gunung Bunder, Bogor

D'bunder View merupakan salah satu tempat camping di Bogor, tepatnya di Gunung Bunder, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Dilansir dari Kompas.com, Jumat (21/5/2021), wisatawan yang menginap di tempat ini bisa menikmati dua panorama sekaligus.

Pada siang hari, mereka bisa menikmati pemandangan Gunung Salak. Sementara itu, pada malam hari, wisatawan bisa menikmati pemandangan lampu-lampu Kota Bogor dari ketinggian.

Harga tiket masuk ke D'bunder View mulai dari Rp 10.000 per orang bila tanpa menginap.

Jika membawa tenda sendiri, maka harga tiket masuknya mulai Rp 30.000, sedangkan jika menyewa tenda maka harga tiket masuknya mulai Rp 20.000.

Tersedia juga beberapa paket menginap yang bisa dipesan melalui situs web resminya.

Baca juga: Dbunder View, Tempat Camping Murah dengan View Gunung Salak

2. Edensor Hills Cafe & Resto

Edensor Hills Cafe & Resto Edensorhills.com Edensor Hills Cafe & Resto

Wisatawan yang ingin menyantap hidangan sambil menikmati pemandangan Gunung Salak bisa mampir ke Edensor Hills Cafe & Resto.

Alamatnya di Bojong Koneng, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. 

Selain melihat pemandangan gunung, pengunjung juga bisa menikmati suasana tempat makan yang mirip dengan pedesaan Eropa.

Jam bukanya pukul 10.00 - 20.00 WIB pada hari biasa, dan pukul 10.00 - 22.00 WIB pada akhir pekan.

Baca juga: 12 Tempat Makan Bogor dengan View Bagus, Pas buat Buka Bersama

3. Bukit Surya Salaka

Suasana pagi hari di Bukit Surya SalakaDok. Bukit Surya Salaka Suasana pagi hari di Bukit Surya Salaka

Diresmikan pada tahun 2021, Bukit Surya Salaka adalah tempat berkemah dengan pemandangan Gunung Salak. 

Apabila ingin menginap di tempat ini, ada dua pilihan yang bisa dijadikan pertimbangan, yakni paket Reguler dan VIP, dikutip dari Kompas.com, Jumat (14/1/2022).

Tarif paket Reguler mulai dari Rp 35.000 untuk wisatawan yang membawa tenda sendiri. Mereka juga nantinya bisa menyewa sejumlah peralatan, mulai dari kompor hingga sleeping bag, dengan biaya tertentu.

Ada juga paket Reguler untuk wisatawan yang ingin menyewa tenda di tempat. Harganya mulai dari Rp 100.000 dengan kapasitas bervariasi tergantung tenda yang dipilih.

Sementara itu, tarif paket VIP mulai dari Rp 700.000 dengan beberapa fasilitas, antara lain kasur dan sarapan.

Bukit Surya Salaka beralamat di Desa Gunung Bunder 2, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Baca juga: Bukit Surya Salaka Bogor, Tempat Camping Baru dengan View Gunung Salak

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com