Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandal Upanat Diuji Coba untuk Naik ke Candi Borobudur

Kompas.com - 07/03/2023, 20:58 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko (PT TWC) melakukan uji coba pemakaian sandal upanat untuk naik ke Candi Borobudur di Magelang, Jawa Tengah, pada Sabtu (4/3/2023).

Dalam uji coba yang bertajuk Kajian Lapangan Tertutup Naik Monumen Candi Borobudur ini, sejumlah wisatawan terpilih bisa memakai sandal upanat untuk naik ke candi dengan alur yang sudah ditentukan. 

Baca juga:

"Sandal upanat ini sangat bagus. Satu, bahannya ramah lingkungan. Kedua, untuk diinjakkan terasa bagus, enak, tidak licin, dan ringan," tutur Direktur Urusan dan Pendidikan Agama Buddha Ditjen Bimas Buddha Kemenag, Nyoman Suriadarma, dikutip dari keterangan resmi laman BUMN, Selasa (7/3/2023).

Ia berpendapat, produksi sandal tersebut harus diperbanyak guna mengantisipasi banyaknya umat Buddha dan wisatawan yang akan ke tempat wisata tersebut.

Baca juga: Naik Candi Borobudur Dibatasi 400 Pengunjung Per Hari

Candi Borobudur.Shutterstock Candi Borobudur.

Namun, wisatawan mancanegara asal Kanada, Theresia, mengharapkan opsi lain untuk naik candi yang aman baik bagi bangunan maupun bagi wisatawan. 

"Upanat oke, tapi saya pikir (untuk) orangtua atau (penyandang) difabel bisa sedikit berbahaya karena sedikit licin. Saya berharap ada pilihan lain, seperti tutup alas sepatu yang lebih nyaman dan murah daripada sandal," terangnya.

Baca juga:

Adapun setelah adanya kajian ini, pihak PT TWC akan melakukan evaluasi berskala dengan stakeholder (pemangku kepentingan) terkait. 

Sebelumnya dilaporkan Kompas.com, Selasa (7/2/2023), sandal upanat terbuat dari anyaman daun pandan.

Tujuan pemakaiannya untuk mencegah peningkatan tingkat keausan batu candi, khususnya di bagian batu tangga dan batu lantai.

Baca juga: Sejarah Candi Borobudur, Peninggalan Dinasti Syailendra 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com