Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka The Heritage Palace Solo 

Kompas.com - 11/07/2023, 13:40 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Apakah kamu sedang mencari tempat wisata bertema Eropa klasik? Jika iya, maka The Heritage Palace bisa menjadi alternatif destinasi wisata.

Sesuai namanya, The Heritage Palace adalah obyek wisata berupa gedung bertema Eropa klasik dengan beragam spot foto Instagramable.

Baca juga:

Lokasinya berada di Jalan Permata Raya Dukuh Tegal Mulyo Rt. 002 Rw. 008, Honggobayan, Pabelan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah.

Obyek wisata ini terletak di dekat Kota Solo, dengan jarak 9 kilometer (km) atau dapat ditempuh selama 25 menit berkendara.

Bangunan The Heritage Palace mulanya adalah Pabrik Gula (PG) Gembongan peninggalan kolonial Belanda, yang didirikan pada 1899 silam, seperti dikutip dari Kompas.com, Minggu (1/1/2023). Pada 1920, arsitektur bangunan PG  Gembongan menjadi bangunan megah bergaya Eropa klasik

Kini, bangunan seluas 2,2 hektar tersebut menjadi obyek wisata Instagramable dengan tema Eropa klasik. Bahkan, bangunan The Heritage Palace ini telah diakui sebagai Bangunan Cagar Budaya, seperti dikutip dari situs resminya.

Jika ingin berkunjung ke The Heritage Palace, simak dulu informasi harga tiket, jam buka, dan aktivitas di sana, sebagai berikut.

Baca juga:

Harga tiket masuk The Heritage Palace

The Heritage Palace Sukoharjo, Solo obyek wisata bangunan ala Eropa klasik yang merupakan bekas pabrik gula Dok. Instagram @theheritagepalace The Heritage Palace Sukoharjo, Solo obyek wisata bangunan ala Eropa klasik yang merupakan bekas pabrik gula

Harga tiket masuk The Heritage Palace adalah Rp 30.000 per orang, berlaku pada weekday dan weekend. Dengan tarif tersebut, wisatawan bisa menikmati area outdoor The Heritage Palace yang terdiri dari taman dan gedung bertema Eropa klasik.

Jika ingin menikmati area indoor The Heritage Palace, wisatawan bisa membeli tiket terusan. Harga tiket terusan The Heritage Palace adalah Rp 55.000 pada weekday dan Rp 65.000 pada weekend dan libur nasional.

Tiket terusan The Heritage Palace itu meliputi akses ke area outdoor yakni taman dan gedung bertema Eropa klasik, serta area indoor yakni Museum 3D, Museum Transportasi, dan Omah Kwalik.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com