Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Kapal Wisata Terbakar di Perairan Labuan Bajo, Ternyata Tak Punya Izin Berlayar

Kompas.com - 04/02/2024, 13:33 WIB
Nansianus Taris,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

LABUAN BAJO KOMPAS.com - Kapal wisata Carpediem yang terbakar di perairan Pulau Siaba, Labuan Bajo, KabupatenManggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), ternyata tak punya surat izin berlayar dari Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Labuan Bajo.

Kepala Sie (Kasie) Keselamatan Berlayar Penjagaan dan Patroli KSOP Kelas III Labuan Bajo Maxianus Mooy mengatakan, pihaknya tidak tahu kapal itu berangkat dari dan mau ke mana. Sebab, kapal wisata tersebut tidak clearence out.

Sebagai info, clearance out adalah suatu proses untuk mendapatkan izin keluar pelabuhan untuk melanjutkan kegiatan pelayaran ke pelabuhan berikutnya kepada pihak instansi pelabuhan setelah menyelesaikan aktivitasnya di pelabuhan tersebut.

Baca juga: Pemerintah Jamin Keamanan dan Kenyamanan Wisatawan di Labuan Bajo

"Kapal itu tidak clearence out. Jadi kita tidak tahu kapal dari mana mau ke mana, kita tidak tahu," ungkap Maxianus sat dikonfirmasi, Minggu (4/2/2023) pagi.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Ia menyebutkan, dalam peristiwa kebakaran itu, semua penumpang dan anak buah kapal (ABK) selamat.

Imbai semua kapal wisata punya izin berlayar

Berkaca dari peristiwa itu, pihaknya mengimbau kepada seluruh kapal wisata di Labuan Bajo agar melakukan clearance out sebelum berlayar.

"Ini penting karena bukan hanya untuk keselamatan kru kapal, tetapi juga para penumpang ataupun wisatawan," ujar dia.

Baca juga: Low Season di Labuan Bajo, Butuh Banyak Event untuk Tarik Wisatawan

Sebelumnya, Kapal wisata Carpediem terbakar di perairan Pulau Siaba, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT, pada Sabtu (3/1/2023) sore.

Kapal itu mengangkut 2 wisatawan asal Kanada dan 4 anak buah kapal (ABK). ABK dan wisatawan selamat.

Kabupaten Manggarai Barat sudah ditetaokan sebagai kota Super Premium. salah satu daya tarik di Kota Labuan Bajo adalah keindahan alamnya, selain binatang langka Komodo, Senin, (14/3/2022). (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)KOMPAS.COM/MARKUS MAKUR Kabupaten Manggarai Barat sudah ditetaokan sebagai kota Super Premium. salah satu daya tarik di Kota Labuan Bajo adalah keindahan alamnya, selain binatang langka Komodo, Senin, (14/3/2022). (KOMPAS.com/MARKUS MAKUR)

Kepala Pos SAR Kepala Pos SAR Manggarai Barat, Edy Suryono mengatakan, dua wisatawan yag ada dalam kapal itu dievakuasi sendiri oleh kru kapal menuju Labuan Bajo.

"Informasi terakhir penumpang dievakuasi Labuan Bajo) menggunakan speedboat Komodo Park," ujar Edy kepada wartawan di Pelabuhan Labuan Bajo, Sabtu malam.

Baca juga: Agrowisata Ngalor Kalo, Wisata Baru di Labuan Bajo

Penumpang kapal wisata pun juga diimbau untuk memastikan kapal yang ditumpanginya sudah berizin.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com