Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapan Waktu Terbaik Terbang Paralayang dari Gunung Ungaran?

Kompas.com - 11/07/2016, 16:02 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

SEMARANG, KOMPAS.com - Satu atraksi wisata yang bisa dicoba saat berada di kaki Gunung Ungaran yakni terbang menggunakan paralayang. Wisatawan bisa melihat panorama danau Rawa Pening, Kota Ungaran, Salatiga hingga lanskap persawahan.

Wisatawan nantinya akan terbang bersama instruktur paralayang selama 8-15 menit di udara. Titik take off paralayang berada di sebuah bukit tak jauh dari kaki Gunung Ungaran.

Terbang dengan paralayang tak bisa sembarang dilakukan. Ada musim terbaik yang mesti diperhatikan jika ingin mencoba paralayang di semua lokasi termasuk dari Gunung Ungaran.

"Bulan terbang bagus di Gunung Ungaran mulai dari April hingga September," kata Kepala Pengurus Cabang Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Kabupaten Semarang, Adi Subardi (42) saat ditemui KompasTravel di kaki Gunung Ungaran, Dusun Kluwihan, Desa Sidomukti, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah beberapa waktu lalu.

Adi menyebutkan musim terbaik untuk terbang dengan paralayang dari Gunung Ungaran adalah pada bulan Juni hingga Agustus. Ia menjelaskan pada rentang waktu tersebut, telah memasuki musim kemarau.

"Sebenarnya Mei sudah masuk kemarau tapi masih sering hujan. Hari Sabtu dan Minggu di bulan Mei bisa terbang, tapi masih kabutnya tebal," tambah Adi.

Selain itu, musim terbaik terbang paralayang yakni bulan April hingga September memiliki arah angin yang bagus. Adi menjelaskan untuk terbang dari kaki Gunung Ungaran, penerbang harus mendapatkan angin dari timur.

"Kalau angin dari barat bisa menabrak bukit. Wahana paralayang di sini pakai angin timur untuk terbang," ungkapnya.

Wisata paralayang di Gunung Ungaran dikenakan biaya Rp 350.000. Wisatawan bisa datang langsung ke gedung pertemuan Umbul Sidomukti atau ke Resto Pondok Kopi Umbul Sidomukti untuk pendaftaran wisata paralayang.

Gunung Ungaran adalah salah satu gunung yang bisa didaki di provinsi Jawa Tengah. Pendaki bisa melewati tiga pos pendakian yakni Pos Bedengan, Pos Pronojiwo, dan Pos Bukaan juga kebun teh dan kopi sebelum tiba di Puncak Gunung Ungaran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com