Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menpar: Aceh Berpeluang Kembangkan Wisata Halal

Kompas.com - 19/09/2016, 23:02 WIB

BANDA CEH, KOMPAS.com - Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan Provinsi Aceh menjadi salah satu daerah yang memiliki peluang untuk mengembangkan wisata halal di Tanah Air.

"Ada tiga provinsi di Tanah Air yang berpeluang mengembangkan wisata halal salah satunya Aceh," kata Arief di sela-sela membuka rapat koordinasi kebudayaan dan pariwisata bertajuk 'Aceh sebagai Destinasi Wisata Halal Unggulan', di Banda Aceh, Senin (19/9/2016).

Menurut Arief, potensi yang ada itu harus dimanfaatkan dengan baik oleh provinsi berpenduduk sekitar lima juta jiwa itu. Salah satunya dengan memberikan pelayanan terbaik kepada seluruh tamu yang datang ke Aceh.

Menpar mengatakan untuk mengoptimalkan peluang wisata halal tersebut maka perlu dilakukan sertifikasi halal di semua bidang seperti pelayanan dan akses serta dukungan dari semua pihak.

BARRY KUSUMA Tari Saman Aceh Gayo Lues
"Aceh belum masuk sebagai daerah destinasi wisata nasional dan saya yakin dengan adanya program dan progress yang dilakukan saat ini Aceh akan masuk, ditambah lagi jika Aceh terpilih dalam World Halal Tourism," katanya.

Menurut Menpar, dalam RPJM, Pemerintah menjadikan sektor pariwisata sebagai sektor unggulan dan untuk mengoptimalkan sektor tersebut kementerian lainnya juga ikut serta dalam mendukung.

"Keseriusan setiap daerah dalam membangun sektor pariwisata terlihat dari alokasi anggaran untuk sektor tersebut," katanya.

Arief memaparkan, ada beberapa langkah strategis yang dapat dilakukan seperti menciptakan dan mengembangkan ikon serta mempromosikan destinasi wisata unggulan Indonesia.

KOMPAS.COM/I MADE ASDHIANA Tari Seudati di Taman Pekan Kebudayaan Aceh (PKA), Banda Aceh, Selasa (20/10/2015).
Selanjutnya tersedianya hotel dan restoran halal tersertifikasi dan perbaikan serta peningkatan infrastruktur untuk keperluan wisata halal di antaranya visa, informasi, layanan, daya tarik dan peningkatan kapasitas aksesibilitas.

Arief menambahkan, pariwisata membawa kesejahteraan kepada masyarakat dan pariwisata halal memiliki pangsa pasar yang cukup besar.

*****

KompasTravel kembali menghadirkan kuis "Take Me Anywhere 2". Pemenang akan mendapatkan kesempatan liburan gratis yang seru ke Yogyakarta selama tiga hari dua malam.

Hadiah sudah termasuk tiket pesawat, transportasi lokal, hotel, konsumsi, dan beragam aktivitas seru selama di Yogyakarta. Juga raih kesempatan memenangkan hadiah smartphone. Klik link berikut: Mau Liburan Gratis di Yogyakarta? Ikuti Kuis "Take Me Anywhere 2"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com