Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Detinasi Wisata di Sumenep yang Wajib Anda Kunjungi

Dari berbagai destinasi yang dimiliki Sumenep, yaitu wisata budaya, wisata religi, wisata belanja, dan yang lainnya, mayoritas di dominasi wisata bahari. Terdapat 126 pulau yang masuk ke dalam teritori Kabupaten Sumenep.

Mulai dari pulau-pulau yang unik, pantai pasir putih yang cantik, hingga taman bawah laut yang memukau. Semua itu bisa Anda nikmati saat berkunjung ke Sumenep.

Berikut destinasi wajib yang bisa Anda kunjungi saat berlibur ke Sumenep:

1. Gili Iyang

Pulau inilah yang menjadi ikon wisata Sumenep. Namanya sudah tersohor hingga mancanegara, terutama Eropa dan China.

Yang menarik dari pulau ini, merupakan pulau dengan kadar oksigen tertinggi kedua di dunia, setelah Jordania.

"Pasir putih banyak, pantai indah banyak, tapi pulau sehat yang berfungsi bagi pariwisata hanya di Gili Iyang," ujar Bupati Sumenep, Busyro Karim saat meluncurkan Calendar of Event, Sumenep, di Jakarta, Selasa (5/12/2017).

Untuk menjangkau Gili Iyang hanya perlu waktu 40 menit dari pelabuhan Sumenep menggunakan kapal cepat.

2. Gili Labak

Salah satu pulau unggulan dengan keistimewaan taman bawah laut yang indah. Di sini terdapat karang yang unik, langka, banyak dicari para penyelam dunia.

Selain karangnya, di Gili Labak juga kaya dengan ikan-ikan karang yang unik nan menggemaskan.

Untuk berkunjung ke sini perlu waktu 1,5 jam dari Pelabuhan Tanjung Kota Sumenep.

3. Gili Genting, Pantai 9

Di kawasan ini, pantainya berbentuk angka sembilan. Oleh karenanya dinamakan dengan Pantai 9.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraha Kabupaten Sumenep, Sufiyanto, pantai ini jadi salah satu favorit destinasi mancanegara. Hanya butuh 30 menit dari Pelabuhan Tanjung, Kota Sumenep.

4. Pantai Lombang

Pantai Lombang ini, terbentang sepanjang 12 kilometer. Sepanjang itu pula berjejer hijaunya pohon cemara udang yang rindang.

5. Kasur pasir

Tak jauh dari Pantai Lombang, terdapat satu desa dengan budaya tidur diatas pasir. Jika lazimnya bahan kasur ialah pegas, busa, ataupun kapuk, masyarakat Dusun Pesisir, Desa Legung Timur, Kecamatan Batang-Batang, Sumenep, biasa dengan kasur pasir.

Masyarakat di sana percaya kalau tidur di pasir merupakan warisan budaya leluhur. Juga bisa menjadi sumber terapi kesehatan mereka, agar terhindar dari banyak penyakit.

6. Keraton Sumenep

Keraton di Sumenep merupakan keraton terakhir yang bertahan di Jawa Timur. Bagian-bagiannya pun masih utuh, mulai penyimpanan prasasti sampai ruangan-ruangannya.

Lokasinya yang dekat dari pusat kota, membuat destinasi ini layak jadi tempat wajib Anda berkunjung ke Sumenep.

https://travel.kompas.com/read/2017/12/07/081200527/6-detinasi-wisata-di-sumenep-yang-wajib-anda-kunjungi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke