Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menikmati Rindangnya Bendungan Gunung Rowo...

Bendungan yang ini terletak di Desa Situluhur, Kecamatan Gembong, Kabupaten Pati. Bendungan ini tepat di kaki Bukit Jolong dan Gunung Muria di balik bukit itu.

Di sisi jalan sepanjang perjalanan, Anda juga akan disuguhi pemandangan rumah penduduk berdampingan dengan aneka pepohonan, baik Jati, rambutan, durian dan pohon sejenisnya. Kawasan Bendungan juga banyak dijumpai buah jeruk bali.

Dari pinggir bendungan, Anda akan mendapati warga yang tengah mencari ikan di pinggir Bendungan, baik yang telah menjala ikan, atau yang sedang memancing. Warga dari berbagai daerah juga datang untuk menikmati rindangnya alam bendungan ini.

Tidak sedikit dari wisatawan yang berswafoto di tulisan itu. Namun tidak sedikit yang mencoba berfoto di mercusuar di sisi danau yang dibangun sejak kolonial Belanda ini.

Di luar itu, destinasi wisata ini menjadi salah satu rujukan masyarakat, terutama wisatawan berkeluarga.

Terlepas dari itu, jika Anda ingin menikmati liburan, cobalah singgah bersama keluarga di destinasi alam ini.

https://travel.kompas.com/read/2017/12/26/072600927/menikmati-rindangnya-bendungan-gunung-rowo--

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke