Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Seperti Apa "Sleeper Train" dari KAI?

Kereta yang termasuk sebagai kelas mewah (luxury class) di KAI ini memiliki rute awal Jakarta (Stasiun Gambir) ke Surabaya (Stasiun Pasarturi), pulang pergi. Gerbong kereta sleeper menempel di KA Argo Bromo Anggrek.

"Sleeper train hari ini diberangkatkan, untuk percobaan. Kami punya empat kereta, dua dari Surabaya, dua dari Jakarta. Harga promo Rp 900.000 untuk percobaan. Ini untuk mencari tahu masyarakat minat atau tidak untuk model kereta ini," kata Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro.

Gerbong sleeper train KAI terletak di belakang bagian kereta. Besi luar tampak dibuat dari stainless dengan warna alami perak. Berbeda dengan gerbong kereta depan berwarna putih.

Bahan interior kereta juga tampak lebih elegan dengan pemilihan lapisan kayu warna coklat tua dan bahan kulit warna krem untuk bangku yang menyerupai sofa.

Keistimewaan sleeper train KAI sebenarnya ada pada bangkunya. Bangku ini bisa direbahkan dengan tombol otomatis sampai 170 derajat. Sudut seperti itu akan menyerupai kasur.

Meskipun ukuran kursi tidak terlalu panjang, hanya sekitar 160 sentimeter, masih ada lubang kayu di bawah televisi yang memungkinkan untuk menaruh kaki. Cukup menantang memang bagi penumpang yang bertubuh tinggi.

Kemudian di sebelah bangku juga terdapat satu colokan listrik universal, satu USB charging power, nampan makanan yang dapat dimasukkan, dan rak penyimpanan barang yang dilengkapi cermin dan kunci.

KAI juga memberikan fasilitas penunjang kenyamanan lain seperti selimut, bantal, makanan dua kali dalam satu perjalanan, minuman, dan coffee break alias camilan.

Soal toilet jangan khawatir. Toilet kereta dengan kelas tertinggi di kereta KAI ini lebih luas dibanding kelas lain dan tentunya lebih bersih. Ada satu toilet untuk gerbong sleeper train yang dibersihkan setiap kali selesai digunakan oleh penumpang.

Pihak KAI tidak menutup kemungkinan untuk menambah gerbong sleeper train ke rangkaian kereta api lainnya jika memang banyak peminat.

Saat ini tiket sleeper train dapat dibeli di semua saluran penjualan PT KAI.

https://travel.kompas.com/read/2018/06/12/124900327/seperti-apa-sleeper-train-dari-kai

Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke