Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sejuk dan Segar, Inilah Surga Pemandian Alami di Purworejo

PURWOREJO, KOMPAS.com – Pergunungan Menoreh tidak hanya menyajikan surga pemandian alami di wilayah Yogyakarta. Di sisi baratnya yang masuk wilayah Kabupaten Purworejo pun kesegaran pemandian alami masih bisa ditemukan.

Salah satu taman air yang ada di wilayah Pergunungan Menoreh bagian Purworejo adalah Taman Sidandang. Destinasi ini terletak di Desa Wisata Kaligono, Kecamatan Kaligesing, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

Lokasi taman ini ada di samping jalan utama Yogyakarta-Purworejo via Pergunungan Menoreh. Nantinya pintu masuk Taman Sidandang ada di selatan jalan utama.

Jika dari Yogyakarta, jarak tempuhnya sekitar 35 kilometer dengan waktu tempuh kurang lebih satu jam. Sementara jika ditempuh dari Purworejo, jarak tempuhnya kurang-lebih 13 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 20 menit.

Satu hal yang perlu diperhatikan adalah lokasi Taman Sidandang ada di kawasan pergunungan sehingga kondisi jalan untuk sampai ke sana cukup menanjak dan berliku. Tanjakan akan lebih terjal jika ditempuh dari Yogyakarta.

Kesegaran air sungai Pergunungan Menoreh

Sumber air Taman Sidandang bersal langsung dari Pergunungan Menoreh yang membentang di antara Purworejo dan Jawa Tengah. Suara aliran air mengalir akan langsung menyambut dengan merdu begitu sampai di pintu masuk.

Patung penanak nasi tradisional, dandang menjadi ikon taman ini dan merupakan sumber inspirasi penamaan Sidandang. Hanya sejenak berjalan dari parkiran, pengunjung akan sampai di lokasi bermain air.

Salah satu tempat untuk menceburkan diri ada di kolam alami yang memiliki kedalaman sekitar tujuh meter. Meski dalam, kolam ini bisa dinikmati oleh mereka yang tidak bisa berenang karena telah tersedia tempat penyewaan pelampung.

Jika cukup berani, maka melompat dari atas bebatuan langsung ke kolam merupakan aktivitas menyenangkan untuk dilakukan. Tak perlu khawatir membentur bebatuan karena kolam yang cukup dalam.

Lokasi bermain air tidak hanya di kolam. Aliran sungai juga merupakan spot berenang yang menyenangkan. Pengunjung bisa menyusuri aliran air dari kolam sampai air terjun.

Jika ingin aktivitas yang lebih menantang, maka pengelola menyediakan fasilitas susur sungai. Pengunjung akan menyusuri sungai, termasuk mendaki air terjun dengan menggunakan tali.

Namun mereka yang ingin melakukan aktivitas susur sungai haruslah memiliki pengetahuan dan teknik dasar. Selain itu, peralatan keselamatan seperti helm wajib untuk dikenakan. Nantinya ada pemandu yang mendampingi kegiatan ini.

Pengunjung yang tidak ingin bermain air juga bisa sekadar duduk-duduk di tepi sungai atau kolam. Taman Sidandang yang berada di ketinggian sekitar 300 meter di atas permukaan laut (mdpl) membuat suasana di sini begitu sejuk.

Taman ini cocok untuk melepas penat dan sejenak melarikan diri dari rutinitas serta panasnya udara kota. Begitu pulang dari bermain air, segala kejenuhan dan kebosanan seolah sirna. Jiwa raga pun kembali siap menyambut tantangan.

Fasilitas penunjang wisata di Taman Sidandang juga cukup lengkap. Selain area parkir, kamar mandi, mushalla, hingga warung makan telah lengkap tersedia.

https://travel.kompas.com/read/2018/12/18/211300427/sejuk-dan-segar-inilah-surga-pemandian-alami-di-purworejo

Terkini Lainnya

Dekat Malioboro, Personel Layanan Shower and Locker Bakal Ditambah Saat Long Weekend

Dekat Malioboro, Personel Layanan Shower and Locker Bakal Ditambah Saat Long Weekend

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke