Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tiga Gili Lombok Masih Sepi Wisatawan meski Sudah Dibuka Kembali

KOMPAS.com – Kawasan tiga Gili, yakni Gili Trawangan, Gili Meno, dan Gili Air sudah dibuka kembali sejak 27 Juni 2020. Namun, kunjungan di tiga destinasi wisata tersebut masih sepi.

“Kunjungan ke tiga Gili naik turun. Sebelumnya sekitar 4.000 (kunjungan) dari Bali menggunakan kapal cepat, sekarang tidak beroperasi untuk sementara karena kesulitan kuota,” kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Lombok Utara, Vidi Eka Kusuma, kepada Kompas.com, Rabu (26/8/2020).

Sebelumnya, Vidi menuturkan, penyeberangan dari Bali sebelum pandemi Covid-19 bisa mencapai dua kali pelayaran menggunakan sekitar 16–18 kapal.

Setiap kapal pun mengangkut penumpang sekitar 100–200 orang. Kendati demikian, kini penyeberangan sudah berhenti untuk sementara waktu.

“Setelah pembukaan Gili tadinya ada 1–2 kapal cepat yang beroperasi membawa 40–50 orang, paling banyak sekitar 75 orang dalam sekali penyeberangan dalam satu hari,” ungkap Vidi.

Berhentinya penyeberangan dari Bali untuk sementara waktu, menurut Vidi, karena wisatawan yang diangkut dalam jumlah sedikit dan tidak menutup biaya operasional kapal cepat.

Sementara untuk penyeberangan dari Pelabuhan Bangsal menggunakan kapal kayu, dalam satu hari hanya sebanyak 4–5 dari 80 kapal yang mengangkut sekitar 40 wisatawan dalam sekali pelayaran.

Penyeberangan pun dilakukan tidak rutin.

“Ke Trawangan mungkin 4 – 5 kapal dengan kapasitas penumpang 20 – 25 orang, ke Meno tidak operasi setiap hari, ke Air cuma beberapa kali saja,” tutur Vidi.

Sejak kawasan tiga Gili dibuka kembali, Vidi menuturkan bahwa kunjungan wisatawan ke sana tidak terlalu ramai.

Untuk angka pasti, Vidi masih belum bisa mengungkapkan, tapi rata-rata kunjungan per hari hingga berita ini tayang yakni kurang dari 500 orang per hari.

Kunjungan tersebut terdiri dari wisatawan nusantara (wisnus), serta wisatawan mancanegara (wisman) yang masih berada di Indonesia.

“Kemarin harusnya musim ramai kunjungan Agustus ini, tapi tidak tercapai saat ini,” kata Vidi.

https://travel.kompas.com/read/2020/08/28/195000927/tiga-gili-lombok-masih-sepi-wisatawan-meski-sudah-dibuka-kembali

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke