Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Turis Indonesia Boleh ke Negara Uni Eropa untuk Perjalanan Non-Esensial

KOMPAS.com - Warga Negara Indonesia (WNI) sudah diizinkan untuk melakukan perjalanan non-esensial ke wilayah Uni Eropa (UE) mulai Kamis (18/11/2021).

Hal ini karena Indonesia telah masuk ke daftar pengecualian pembatasan perjalanan ke wilayah UE atau EU's White List, Kamis.

Sebelumnya perjalanan WNI ke wilayah UE hanya untuk keperluan penting (esensial) saja.

Kendati demikian, mereka tetap harus memperhatikan visa, jenis vaksin Covid-19, dan syarat perjalanan lainnya.

Berdasarkan keterangan resmi KBRI Brussel yang Kompas.com terima, Kamis, jenis vaksin Covid-19 yang diterima di UE menurut anjuran European Medicine Agency (EMA) adalah Pfizer, Moderna, AstraZeneca, dan Johnson&Johnson. 

  • Inggris Bakal Terima Vaksin Sinovac, Sinopharm, dan Covaxin
  • Daftar Negara yang Terima Turis Bervaksin Sinovac, Ada Belanda dan Swiss
  • Apa itu Paspor Vaksin Uni Eropa? Ini Penjelasannya

Sementara ada sembilan negara di Eropa yang sudah mengakui jenis vaksin Sinovac, yaitu Belanda, Austria, Siprus, Finlandia, Yunani, Islandia, Spanyol, Swedia, dan Swiss. 

WNI yang akan ke UE juga tetap wajib memiliki hasil negatif tes PCR yang sampelnya diambil maksimal 72 jam sebelum keberangkatan. 

Kewajiban karantina juga masih berlaku di beberapa negara di Eropa. 

Menurut Council of Permanent Representatives UE, keputusan masuknya Indonesia ke dalam daftar tersebut berdasarkan perkembangan positif kondisi epidemiologis Indonesia akhir-akhir ini.

Keputusan ini sekaligus menunjukkan pengakuan UE atas upaya pemerintah Indonesia dalam menekan penyebaran Covid-19. 

Duta Besar Republik Indonesia untuk UE di Brussel, Belgia, Andri Hadi, menyampaikan kegembiraannya. Ia berharap kondisi ini bisa dipertahankan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

  • 7 Negara Ini Mulai Gunakan Sertifikat Vaksin Covid-19 Digital Uni Eropa
  • Ada Sistem Traffic Light bagi Pelancong di Uni Eropa, Apa Itu?
  • Pemulihan Pariwisata Uni Eropa Akibat Pandemi Covid-19 Diprediksi Lama
  • 2 Negara di Eropa yang Lockdown akibat Peningkatan Kasus Covid-19

"Selain itu, Indonesia juga siap bekerja sama erat dengan Uni Eropa dan anggotanya untuk mempermudah perjalanan lintas batas antara Indonesia dan negara-negara UE di masa pandemi ini," ujarnya.

Selain Indonesia, ada 18 negara lain di dalam daftar tersebut, di antaranya Australia, Selandia Baru, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, Qatar, dan Kuwait.

European Centre for Disease Control (ECDC) memantau kondisi di berbagai negara setiap dua minggu sekali. Jika kondisi di suatu negara menurun, maka bisa dicabut dari daftar ini. 

https://travel.kompas.com/read/2021/11/20/071200227/turis-indonesia-boleh-ke-negara-uni-eropa-untuk-perjalanan-non-esensial

Terkini Lainnya

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke