Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Museum Ghibli Jepang Galang Dana akibat Pandemi Covid-19

KOMPAS.com - Museum Ghibli di Kota Mitaka di Tokyo, Jepang, menggalang dana untuk operasional dari para penggemar di seluruh dunia. 

Sebelumnya, sejak Juli 2021 lalu, museum ini juga telah membuka donasi dari para penggemar di Jepang.

Museum yang mengoleksi benda-benda yang berhubungan dengan karya animasi Studio Ghibli ini terdampak oleh pandemi Covid-19. Museum tersebut sepi pengunjung akibat pandemi. 

Umumnya, museum bertema anime karya sutradara Hayao Miyazaki dan rekan-rekannya ini mampu menarik banyak pengunjung. Baik dari Jepang maupun dari luar negeri.

Namun, kasus Covid-19 yang tinggi dan pembatasan perjalanan selama dua tahun terakhir membuat jumlah pengunjung menurun drastis.

Hal itu mengakibatkan hilangnya pemasukan utama dan membuat pengelola kesulitan menjalankan operasional.

“Saat ini, kami beroperasi dengan susah payah. Jika kami terus menggunakan cadangan dana, akan berisiko terhadap fasilitas museum dan pemeliharaan bangunan,” ungkap perwakilan Museum Ghibli, mengutip dari Soranews24, pada Sabtu (4/12/21).

Bangunan museum yang kini sudah berusia 20 tahun membutuhkan berbagai perbaikan dan proyek pemeliharaan skala besar. 

Melalui aplikasi LINE, pihak Museum Ghibli mengabarkan bahwa para donor bisa menyumbang mulai dari 5.000 yen atau sekitar Rp 637.000.

Para donor akan menerima kartu pos sebagai bentuk ucapan terima kasih yang diilustrasikan oleh Hayao Miyazaki, sutradara animasi terkenal dari Jepang sekaligus co-founder Studio Ghibli.

Ilustrasinya bergambar salah satu karakter dari film Laputa: Castle in the Sky. Karakter tersebut juga diabadikan sebagai patung di museum. 

Artinya, dana yang disumbangkan ke bisnis lokal dapat diklaim sebagai pengurangan pajak saat diajukan di Jepang. Aturan selanjutnya bergantung terhadap otoritas pajak negara masing-masing. 

  • Jepang Punya Museum Kartu Tarot Pertama, Ada Kartu Tarot Langka
  • Pesawat Bertema Anime Demon Slayer Akan Terbang di Jepang

Meski begitu, momen ini dapat dijadikan kesempatan untuk berkontribusi terhadap kelangsungan Museum Ghibli. 

Sejauh ini donasi baru bisa berasal dari Amerika Serikat, Kanada, Singapura, dan Australia.

Kendati demikian, karena terhalang masalah hukum, penggemar dari Inggris Raya, China, dan negara-negara Uni Eropa lainnya belum bisa berdonasi. 

Kampanye donasi ini telah mengumpulkan sekitar 34,6 juta yen dari target awal sebesar 10 juta, dan akan terus berlanjut hingga akhir Januari 2022. 

https://travel.kompas.com/read/2021/12/06/153139327/museum-ghibli-jepang-galang-dana-akibat-pandemi-covid-19

Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke