Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Atraksi Wisata Desa Detusuko Barat Ende, Juara 4 Kategori Desa Berkembang ADWI 2021

KOMPAS.com - Desa Wisata Detusoko Barat di Kabupaten Ende, Nusa Tenggara Timur (NTT), beberapa waktu lalu meraih juara 4 Kategori Desa Berkembang di ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021.

Ada banyak sekali atraksi wisata yang ditawarkan bagi pengunjung, mulai dari ekowisata hingga budaya. Yuk, simak 5 atraksi wisata unggulan di Desa Detusoko Barat yang telah Kompas.com rangkum berikut ini:

1. Agrotour susur sawah dan petik kopi

Ada dua macam paket wisata Agrotour yang ditawarkanDesa Wisata Detusoko Barat, yaitu susur sawah dan petik kopi.

Untuk paket Susur Sawah, harganya Rp 150.000per orang dengan minimal 5 orang dalam satu kelompok. Dengan durasi 3-4 jam, wisatawan akan dihantar mulai dari proses persiapan lahan, membajak dengan kerbau, menanam, membersihkan lahan, hingga proses memanen.

Wisatawan juga akan diajak melewati aneka spot menarik, menikmati kolam air panas, foto di jembatan gantung loworia, bermain di sungai, menikmati suguhan menu lokal di tengah sawah, hingga menikmati aneka camilan lokal di cafe Lepalio.

  • 5 Daya Tarik Wisata di Desa Wisata Detusoko Barat NTT, Kopi sampai Seni Tari
  • Detusoko Barat, Desa Wisata di NTT yang Tiap Dusunnya Punya Kegiatan Wisata Berbeda
  • 2 Desa di Flores NTT Raih Penghargaan Anugerah Desa Wisata Indonesia 2021

Sementara itu, paket wisata Petik Kopi dibanderol seharga Rp 100.000 per orang. Seperti paketnya, wisatawan akan diajak untuk memilih dan memanen kopi langsung di kebun kopi siap panen milik Desa Detusoko ini.

2. Suguhan kopi lokal di Lepalio Caffe

Kafe Lepalio menawarkan beragam hasil olahan kopi asli Detusoko Flores. Ada kopi robusta, kopi arabica, parfum kopi, hingga gelang kopi.

Sementara untuk menu non-kopi, wisatawan bisa membeli minuman herbal khas Detusoko yang disajikan bersama sepiring bolu pisang.

Pengunjung bisa mendapatkan segelas kopi robusta dengan harga Rp 5.000 secangkirnya. Sementara itu, untuk kisaran harga yakni antara Rp 5.000-Rp 350.000. Produk yang paling mahal ialah kopi luwak yang dibanderol seharga Rp 350.000 sekilonya.

3. Menginap di homestay

Detusoko menawarkan homestay kepada tamu yang ingin menginap. Menariknya, tamu bisa menyatu dengan masyarakat setempat dan beraktivitas bersama-sama.

Tarif homestay untuk semalam ialah Rp 150.000per orang, sudah termasuk sarapan, makan siang, dan makan malam.

Ada pula Homestay Bamboo yang berada tepat di samping sawah. Tamu bisa menyewanya dengan harga Rp 350 ribu per malamnya.

4. Belajar jadi petani atau mengolah kopi

Ada dua macam paket yang ditawarkan ialah Farmer Field School dan Coffee Processing School.

Melalui paket ini, wisatawan dapat belajar menjadi petani yang penuh kearifan lokal, serta mengolah kopi, mulai dari memetik biji kopi hingga membuat kopi bubuk kemasan. Keduanya dibanderol dengan harga serupa, yakni Rp 100.000 per orang.

5. Detusoko Trekking Tour

Paket wisata trekking ini akan mengajak wisatawan menjelajahi keindahan alam Desa Detusoko, mulai dari pemandangan sawah yang apik hingga pesona air terjunnya. Masing-masing paket dibanderol seharga Rp 100.000 per orang.

Sebelum memasuki desa dan berwisata di sini, tamu diminta berkunjung terlebih dulu ke Rumah Besar untuk diberi makan sirih dan pinang.

"Setelah check in di pusat informasi, nanti masuk ke Rumah Besar dulu untuk diberi makan sirih dan didoakan, meminta restu leluhur," kata Kepala Desa Detusoko Barat, Ferdinandus kepada Kompas.com pada Rabu (15/12/2021).

Bagi kamu yang hendak berwisata ke desa ini, dapat mengunjungi situs web berikut untuk mengetahui lebih lanjut profil desa serta beragam atraksi di dalamnya.

https://travel.kompas.com/read/2021/12/16/111100127/5-atraksi-wisata-desa-detusuko-barat-ende-juara-4-kategori-desa-berkembang

Terkini Lainnya

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke