Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kebanjiran Tamu, Hotel di Kota Batu Capai Okupansi di Atas 70 Persen

BATU, KOMPAS.com - Tingkat keterisian atau okupansi kamar hotel di Kota Batu, Jawa Timur mengalami peningkatan bertepatan dengan periode libur lebaran 2022. Angka rata-ratanya mencapai lebih dari 70 persen.

Bahkan, okupansi sejumlah hotel di Kota Batu mencapai 90 persen.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Batu, Sujud Hariadi.

"Untuk okupansi hotel di wilayah Kota Batu saat libur lebaran rata-rata dari anggota PHRI Kota Batu sudah di atas 70 persen sampai 80 persen, memang ada yang tembus sampai 90 persen lebih, tapi average lebih dari 70 persen," kata Sujud, Kamis (05/05/2022).

Ia mencontohkan Hotel Selecta yang memiliki 80 kamar. Sebanyak 60 kamar di antaranya sudah terisi.

Selain itu, tamu yang menginap kebanyakan sudah melakukan reservasi terlebih dahulu, sementara lainnya walk in guest atau langsung mendatangi hotel tujuan.

"Kebanyakan sudah reservasi sebelumnya, karena takutnya tidak kebagian kamar hotel," katanya.

Mayoritas tamu datang dari berbagai daerah, seperti Jakarta, Bandung, Jawa Tengah, dan Kalimantan.

  • 8 Wisata Malam di Malang dan Batu yang Populer dan Instagramable
  • Skuter Listrik Dilarang di Jalan Raya Alun-alun Kota Batu

Ada pula di antara mereka yang memperpanjang waktu menginap lantaran merasa masih ingin mengeksplorasi deatinasi wisata yang beragam di Batu.

"Jadi dari rencana satu sampai dua hari, kemudian menambah karena banyak wisata baru di Kota Batu."

"Jadi tidak hanya wisata buatan, tapi desa wisata juga mulai banyak sehingga wisatawan mulai banyak menikmati Batu dalam posisi yang cukup panjang," ungkapnya.

  • Itinerary Wisata Sehari Kota Batu, Paralayang dan Makan Ketan Ikonik
  • Wisata Batu Seribu Sukoharjo, Segarnya Renang Usai Nikmati Sunrise

Soal harga, rata-rata hotel juga masih belum berani menaikkan terlalu tinggi.

Menurut Sujud, hanya beberapa hotel yang berani menaikkan harga hingga 30 persen dari normalnya.

"Kebanyakan harga masih standar, hampir sama dengan harga di hari biasa karena pengelola masih ragu dengan kondisi okupansi saat ini."

"Jadi, ada yang cuma naik 20 persen, 30 persen, dan harga sama, karena mereka takut banyak room tersisa," katanya.

https://travel.kompas.com/read/2022/05/06/060300527/kebanjiran-tamu-hotel-di-kota-batu-capai-okupansi-di-atas-70-persen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke