Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Libur Akhir Tahun di Bali, Bisa Kunjungi Denpasar Festival 2022 

KOMPAS.com - Denpasar Festival 2022 atau Denfest akan kembali digelar secara luring atau offline di Denpasar, Bali. Festival ekonomi kreatif ini, bisa menjadi salah satu pilihan kunjungan bagi wisatawan yang menghabiskan libur akhir tahun di Pulau Dewata.

Mengutip Tribun Travel (2/12/2022), Kepala Dinas Pariwisata Kota Denpasar, Dezire Mulyani mengatakan, penyelenggaraan Denpasar Festival 2022 memasuki tahun ke-15.

Selama dua tahun ke belakang, festival ini digelar secara hybrid akibat pandemi Covid-19.

“Kami melibatkan UMKM sebanyak 161, baik dari UMKM kuliner maupun fesyen, termasuk juga menghadirkan stand dari penyandang disabilitas,” kata Dezire dikutip Kompas.com dari Tribun Travel. 

Berdasarkan informasi dari laman Denpasar Festival, tema gelaran tahun ini adalah Tejarasmi: Cahaya Keindahan. Tema tersebut merepresentasi Denpasar Festival 2022 sebagai awal kebangkitan bagi warga Kota Denpasar melalui inovasi dan kreativitas.

Penyelenggaraan Denpasar Festival 2022 kali ini diharapkan mampu membangkitkan sektor ekonomi kreatif di Bali setelah terdampak pandemi Covid-19. Pasalnya, industri kreatif merupakan tumpuan ekonomi Denpasar.

Berdasarkan informasi dari laman Denpasar Festival, gelaran ini akan menghadirkan beragam sektor unggulan di Kota Denpasar, meliputi ekonomi kreatif dan seni budaya.

Sejumlah acara yang bakal meramaikan Denpasar Festival 2022 antara lain sajian beragam kuliner unggulan, gelaran fesyen, pertunjukkan musik, film, seni budaya tradisional maupun modern, dan sebagainya.

Mengutip dari Tribun Travel (2/12/2022), sebanyak 161 pelaku UMKM akan meramaikan Denpasar Festival 2022. 

Adapun pelaku UMKM yang terlibat, wajib memiliki KTP Denpasar. Pihak panitia pun telah membuka pendaftaran bagi para pelaku UMKM di Kota Denpasar tersebut.

Jadwal penyelenggaraan tersebut lebih awal dari festival tahun sebelumnya yang digelar pada pergantian tahun.

Denpasar Festival 2022 akan digelar di kawasan Catur Muka, Kecamatan Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali.

Mengutip dari laman Denpasar Tourism, patung Catur Muka menggambarkan Dewa Brahma dengan empat sifat berbeda.

Sesuai namanya, Patung Catur Muka memiliki empat wajah. Masing-masing wajah patung menghadap ke empat penjuru mata angin yakni Jalan Surapati, Jalan Udayana, Jalan Veteran, dan Jalan Gajah Mada

Patung granit setinggi sembilan meter ini, didirikan pada 1973 oleh I Gusti Nyoman Lempad, seniman asal Ubud, Bali.

https://travel.kompas.com/read/2022/12/03/225407627/libur-akhir-tahun-di-bali-bisa-kunjungi-denpasar-festival-2022

Terkini Lainnya

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke