Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rekayasa Lalu Lintas Diterapkan di Pantai Baron Gunungkidul Sejak Malam Tahun Baru

YOGYAKARTA,KOMPAS.com - Polisi menyiapkan rekayasa arus lalu lintas untuk malam tahun baru dan awal tahun di Gununungkidul.

Salah satu lokasi yang akan diterapkan rekayasa lalu lintas adalah kawasan wisata Pantai Baron dan sekitarnya.

Kasat Lantas Polres Gunungkidul AKP Antonius Purwanta menyampaikan, pihaknya sudah memetakan jalur untuk mengantisipasi kepadatan kunjungan selama libur malam tahun baru dan tahun baru 1 Januari 2023.

Adapun untuk rekayasa arus wisata pantai Baron dan sekitarnya, yakni wisatawan dari arah Wonogiri/Solo yang melalui Semin ke arah Karangmojo, lanjut ke Wonosari-Mulo-Tanjungsari-TPR Baron, dan masuk ke pantai.

Wisatawan dari arah Yogyakarta, masuk melalui jalan Playen - Paliyan, langsung ke Tronwono-Planjan  -TPR JJLS, dan masuk ke Pantai.

Rekayasa lalu lintas pulang dari pantai

Selain jalur menuju pantai, pihaknya juga menyiapkan rekayasa lalu lintas wisatawan yang hendak pulang.

"Kita juga siapkan jalur keluar dari wisata pantai," kata Purwanta kepada Kompas.com di Wonosari Jumat (30/12/2022).

Untuk wilayah pantai ke timur, rutenya adalah Simpang 3 Tepus, lanjut ke simpang 3 Mulo, lalu dilanjutkan ke Wonosari.

Pengunjung yang akan kembali ke Solo, bisa melalui Karangmojo, Semin, dan langsung ke Wonogiri.

Wisatawan yang ke barat melalui JJLS ke Planjan dilanjutkan melalui Paliyan-PLayen, dilanjutkan ke Yogyakarta.

"Jika kendaraan pribadi ukuran kecil, bisa melalui JJLS langsung ke Planjan, Saptosari, menuju ke Purwosari dan menuju ke Kawasan Parangtritis, Bantul," kata Purwanta.

Antisipasi kecelakaan lalu lintas di Gunungkidul

Untuk mengantisipasi kecelakaan lalu lintas pihaknya menyiapkan seluruh personel. Selain itu, ada pula tim ganjal ban untuk mengantisipasi kendaraan wisatawan yang tidak kuat menanjak.

"Dua tim ganjal ban disiapkan untuk membantu kendaraan wisatawan yang tidak kuat menanjak," kata

Adapun tim ganjal akan ditempatkan di jalan Yogyakarta-Wonosari tepatnya di tikungan Slumprit, Patuk. Selain itu juga di sekitar kawasan Pantai.

"Kami akan menempatkan personil ganjal ban saat malam tahun baru dan tahun baru," kata dia.

Purwanta meminta kepada wisatawan untuk menyiapkan kendaraan dan fisik pengemudi saat akan berwisata.

Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul Mohammad Arif Aldian mengatakan, pihaknya akan menyiapkan seluruh personel untuk mengantipasi antrean saat membeli tiket masuk ke kawasan pantai.

Selain personel, sudah ada tiket paket untuk pengunjung mulai dari 1, 2, 8, 30, sampai 40 orang dalam satu tiket, sehingga tidak perlu satu-satu mendapatkan tiket.

Untuk malam tahun baru ada dua lokasi yang melaporkan ada event yakni desa Wisata Tepus, dan Heha Sky View.

https://travel.kompas.com/read/2022/12/30/213100027/rekayasa-lalu-lintas-diterapkan-di-pantai-baron-gunungkidul-sejak-malam-tahun

Terkini Lainnya

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Travel Update
7 Hotel Dekat Stasiun Gambir, Mulai Rp 125.000

7 Hotel Dekat Stasiun Gambir, Mulai Rp 125.000

Travel Update
Wisata ke Arab Saudi Kini Bisa Pakai Visa Umrah

Wisata ke Arab Saudi Kini Bisa Pakai Visa Umrah

Travel Update
Promo Pameran Saudi Tourism Authority, Diskon Umrah hingga Rp 3 Juta

Promo Pameran Saudi Tourism Authority, Diskon Umrah hingga Rp 3 Juta

Travel Update
Wisatawan Nekat Kunjungi Tangga Haiku di Hawaii meski Sudah Ditutup

Wisatawan Nekat Kunjungi Tangga Haiku di Hawaii meski Sudah Ditutup

Travel Update
P'Narach Food and View, Resto dengan Konsep Unik di Kabupaten Semarang

P'Narach Food and View, Resto dengan Konsep Unik di Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
Bandara di Jepang Ini Tidak Pernah Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun

Bandara di Jepang Ini Tidak Pernah Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun

Travel Update
Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Jalan Jalan
5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

Jalan Jalan
25 Hotel Terbaik di Dunia 2024 Versi TripAdvisor, Ada dari Indonesia

25 Hotel Terbaik di Dunia 2024 Versi TripAdvisor, Ada dari Indonesia

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke