Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jawa Barat Fokus Garap Desa Wisata untuk Gaet Turis Asing

KOMPAS.com - Jawa Barat bakal lebih serius menggarap potensi desa wisata pada 2023.

Diungkapkan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Provinsi Jawa Barat, desa-desa wisata dinilai dapat menambah daya tarik Jabar sekaligus berpotensi mendatangkan turis asing.

Sehingga, dapat memberikan manfaat yang lebih luas kepada masyarakat sekitar.

"Ini yang sedang kami godok terus apalagi sudah keluar perda mengenai desa wisata. Jadi ini (desa wisata) sedang kami kuatkan di Jabar saat ini," kata Kepala Disparbud Jabar, Benny Bachtiar di Bandung, Rabu (4/1/2023), seperti dikutip Tribun Jabar.

Nantinya, Disparbud Jabar juga akan meminta masukan sari diaspora Indonesia, salah satunya yang berada di Australia  untuk membahas kebutuhan yang perlu disediakan untuk turis asing.

Sebab, selama ini diaspora kerap mengajak turis asing ke Indonesia, namun Jabar jarang menjadi tujuan.

Dengan dikembangkannya desa wisata, kata Benny, diharapkan para turis asing punya opsi destinasi di Indonesia, yakni mampir ke Jabar.

"Mereka (diaspora) itu biasanya membawa turis ke Indonesia tapi tidak ke Jabar, karena Jabar dianggap belum siap. Padahal turis berduit ini lah yang dibawa oleh diaspora ini," ucapnya

Target tersebut bukan dituju tanpa modal. Pada 2022, misalnya, lima desa wisata di Jabar masuk ke dalam daftar 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022 dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

  • Bali Punya 238 Desa Wisata, Terbanyak di Buleleng
  • 5 Desa Wisata di Lombok untuk Liburan, Tawarkan Wisata Alam

Lima desa wisata itu adalah Desa Cisande Kabupaten Sukabumi, Desa Gegesik Kulon Kabupaten Cirebon, Desa Alam Endah Kabupaten Bandung, Desa Selasari Kabupaten Pangandaran, dan Desa Saung Ciburial Kabupaten Garut.

"Insyaallah kami akan mengundang diaspora tersebut untuk berbicara apa saja infrastruktur yang dibutuhkan atau menjadi daya tarik bagi wisatawan asing ke Jabar," katanya.

https://travel.kompas.com/read/2023/01/05/083227427/jawa-barat-fokus-garap-desa-wisata-untuk-gaet-turis-asing

Terkini Lainnya

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke