Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Rekomendasi Tempat Wisata di Jember, Ada Pantai dan Air Terjun

KOMPAS.com - Kabupaten Jember, Jawa Timur, punya daya tarik dari segi wisata alam. Selain dikenal dengan pantainya, wilayah ini juga dikenal dengan hasil perkebunan.

"Di Jember semuanya lengkap, kita punya laut, gunung, bukit, dan air terjun. Jangan khawatir, jalanan di Jember pun juga sudah bagus," kata Bupati Kabupaten Jember Hendy Siswanto dalam program Nusaraya di gedung Kompas Gramedia, Jakarta Pusat, Senin (10/7/2023).

  • Cara ke Jember dari Jakarta, Bisa Naik Kereta Api Tanpa Transit
  • Ada WiFi Gratis di Alun-alun Jember, Ini Cara Aksesnya

Khusus wisatawan yang baru pertama kali datang ke Jember dan bingung mau berwisata ke mana, Hendy merekomendasikan beberapa tempat wisata berikut ini:

Pantai Papuma termasuk pantai yang cukup dikenal di Jember. Pantai ini berada di bagian selatan Jember, tepatnya di Jalan Raya Lojejer, Area Kebun, Lojejer, Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Jika mengambil patokan dari Alun-Alun Jember, wisatawan perlu melanjutkan perjalanan menggunakan motor atau mobil ke arah selatan Jember sekitar 1 jam 20 menit untuk sampai di Pantai Papuma.

Nama "Papuma" yang disematkan pada nama pantai merupakan singkatan dari "Pasir Putih Malikan". Tergambar dari namanya, pantai ini punya hamparan pasir putih.

Wisatawan yang hendak menikmati pemandangan pantai di tepian hutan bisa mampir ke Pantai Bandealit. 

Pantai ini berada di Area Hutam Andongrejo, Kecamatan Tepurejo, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Jalan yang ditempuh untuk menuju Pantai Bandealit cukup menantang karena wisatawan perlu melewati hutan dan jalan berbatu.

Namun, tidak perlu khawatir, lelah selama di perjalanan akan terbayarkan dengan pemandangan Pantai Bandealit.

Beranjak dari wisata pantai, opsi tempat wisata yang direkomendasikan oleh Hendy yaitu Air Terjun Tancak. 

Lokasinya ada di wilayah Pegunungan Argop, Suci, Kecamatan Panti, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Dari arah Alun-Alun Jember, perjalanan menuju air terjun Tancak berjarak sekitar 25 kilometer dengan waktu tempuh sekitar 45 menit menggunakan kendaraan bermotor.

"Kalau mau lihat air terjun, kita punya Air terjun Tancak, ini lokasinya dekat dengan lokasi produksi kopi," kata Hendy.

Dilansir dari laman resmi Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jember, Air Terjun Tancak berada di ketinggian 900 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Bila tertarik menjelajah ke air terjun ini, masyarakat setempat menyediakan paket wisata berupa trekking untuk melihat pemandangan alam di area tersebut.

Hendy menuturkan, dari semua tempat wisata yang ada di Kabupaten Jember, Perkebunan Kahyangan menjadi tempat wisata yang paling ia senangi.

"Saya paling suka ke Kahyangan, di sana ada area perkebunan, dan dekat dengan Air Terjun Tancak," katanya.

Dikutip dari laman resmi Perumda Perkebunan Kahyangan Jember, Perkebunan Kahyangan tidak hanya menawarkan daya tarik berupa perkebunan, tetapi juga wisata alam lainnya kepada wisatawan.

Salah satunya adalah Agrowisata Alam Boma Gunung Pasang Jember. Di tempat ini, selain menikmati suasana, wisatawan juga bisa menjajal rafting dan menikmati kopi olahan masyarakat setempat.

https://travel.kompas.com/read/2023/07/10/221200227/4-rekomendasi-tempat-wisata-di-jember-ada-pantai-dan-air-terjun

Terkini Lainnya

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke