Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Reschedule Tiket Pesawat Batik Air dan Biayanya

KOMPAS.com - Maskapai penerbangan Batik Air memperbolehkan calon penumpang mengubah jadwal penerbangan atau reschedule tiket. Layanan reschedule tiket Batik Air dapat dilakukan melalui situs resmi, kantor Batik Air, agen perjalanan, dan contact center 24 jam.

Ada sejumlah syarat dan ketentuan yang berlaku saat reschedule tiket Batik Air. Selain itu, calon penumpang akan dikenai biaya perubahan serta selisih harga tiket, jika ada.

  • Batik Air Rute Makassar-Jakarta Alami Mati Lampu dan Pendingin, Manajemen Minta Maaf
  • Terbang ke Chennai India Naik Batik Air, Bisa Lewat 6 Kota Ini

Layanan reschedule tiket pesawat Batik Air ini, untuk mengantisipasi penumpang yang mengalami kondisi darurat sehingga terpaksa mengubah jadwal penerbangannya.

Berikut cara reschedule tiket Batik Air, biaya, serta syarat dan ketentuannya berdasarkan informasi dari situs resmi Batik Air.

Berikut cara reschedule tiket Batik Air lewat online, berdasarkan informasi dari situs resmi Batik Air

1. Buka situs Batik Air yakni https://www.batikair.com atau bisa melalui situs Lion Air https://www.lionair.co.id/kelola-pemesanan/ubah-jadwal

2. Pilih menu “Manage Booking” yang tertera di bagian atas situs Batik Air

3. Masukan kode booking pemesanan atau Passenger Name Record (PNR) yang terdiri dari enam huruf

4. Masukan nama depan dan nama belakang penumpang sesuai dengan data saat reservasi

5. Jika data sudah sesuai, pilih “Manage Booking”

6. Masukan email dan nomor telepon yang aktif. Jika sudah sesuai, akan terlihat rincian data penerbangan penumpang

7. Setelah data calon penumpang ditampilkan, pilih “Change Flight” untuk mengubah jadwal penerbangan

8. Centang kolom “Flight” yang berisi nomor penerbangan pesawat Batik Air yang akan diubah. Kemudian, pilih tanggal perubahan yang diinginkan pada kolom di sampaing, kemudian pilih “Continue”

9. Selanjutnya, akan muncul jadwal penerbangan yang baru sesuai tanggal yang dipilih. Calon penumpang dapat memilih jam penerbangan baru yang diinginkan, kemudian pilih “Continue”

10. Sistem akan mengkalkulasi biaya perubahan, yang terdiri dari selisih harga tiket lama dengan baru serta biaya adminitrasi perubahan.

11. Jika setuju dengan biaya perubahan tersebut, maka centang “Customer Agreement” dan pilih “Confirm”. Kemudian, akan muncul notifikasi ulang untuk persetujuan sebelum melanjutkan ke menu pembayaran.

12. Kemudian, calon penumpang diarahkan untuk memilih metode pembayaran yang tersedia. Kemudian pilih “Make Payment”

13. Apabila calon sudah melakuan pembayaran tiket baru, maka e-ticket akan dikirim melalui email.

Syarat reschedule tiket pesawat Batik Air

Berikut syarat dan ketentuan reschedule tiket Batik Air, berdasarkan informasi dari situs resmi Batik Air

1. Maksimal reschedule tiket Batik Air adalah dua kali sebelum pembayaran dilakukan. Calon penumpang akan diminta membayar biaya perubahan terlebih dahulu jika ada perubahan ketiga.

2.  Reschedule tiket Batik Air minimal di kelas yang sama saat reservasi, atau kelas yang lebih tinggi (upselling)

3. Minimum pembayaran biaya perubahan sebesar Rp 100.000. Itu berarti, jika perhitungan biaya perubahan adalah Rp 80.000, maka dibayar tetap Rp 100.000

4. Biaya administrasi dikenakan per nomor tiket, biaya perubahan dikenakan per kupon pada tiket.

5. Tidak ada pengembalian uang pada saat reschedule tiket Batik Air

6. Penumpang infant atau bayi hanya dikenakan selisih harga, jika ada.

Berikut besaran biaya perubahan yang dikenakan kepada calon penumpang saat melakukan reschedule tiket Batik Air, berdasarkan informasi dari situs resminya.

1. Perubahan lebih dari 72 jam sebelum keberangkatan

  • Tiket promo dan kelas ekonomi: biaya administrasi ditambah selisih kelas, jika ada.
  • Tiket kelas bisnis: selisih kelas, jika ada

2. Perubahan antara 72 jam sampai dengan 4 jam sebelum keberangkatan

  • Tiket promo dan kelas ekonomi: Biaya perubahan 50 persen (base fare) ditambah selisih kelas, jika ada.
  • Tiket kelas bisnis: selisih kelas, jika ada

3. Perubahan dalam 4 jam sebelum keberangkatan

  • Tiket promo dan kelas ekonomi: Biaya perubahan 90 persen (base fare) ditambah selisih kelas, jika ada.
  • Tiket kelas bisnis: selisih kelas, jika ada

4. Melebihi jam keberangkatan

https://travel.kompas.com/read/2023/09/16/204000327/cara-reschedule-tiket-pesawat-batik-air-dan-biayanya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke