Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ziarah ke Makam Sunan Kudus, Ini Langkah-langkahnya

KOMPAS.com – Apabila sedang berkunjung ke Kota Kudus, Jawa Tengah, maka kamu bisa sekalian mampir ke Masjid Menara Kudus.

Masjid dengan menara berbentuk seperti candi Hindu ini memang menjadi salah satu ikon Kota Kudus.

Wisatawan tidak hanya bisa berfoto atau melakukan shalat. Tempat ini juga merupakan makam salah satu Wali Songo, yakni Sunan Kudus.

Hampir setiap hari, banyak pengunjung dari berbagai daerah yang berziarah ke makam Sunan Kudus.

Makam Sunan Kudus lokasinya berada di kompleks permakaman, tepat di sebelah barat masjid.

Ziarah ke Malam Sunan Kudus

Kompas.com sempat berziarah ke Makam Sunan Kudus pada Sabtu (11/11/2023). Berikut ini adalah langkah-langkah berziarahnya:

1. Masuk masjid dan shalat

Sebelum berziarah, pengunjung bisa shalat terlebih dahulu, baik itu shalat sunnah atau wajib. Masjid berada di sebelah kanan menara. Tempat wudu ada di belakang menara.

Bagian dalam masjid untuk shalat juga unik karena terdapat semacam dua gerbang peninggalan masa lalu.

2. Berjalan ke kawasan makam

Usai shalat, kamu bisa keluar masjid dan berjalan ke arah makam yang berada di sebelah kiri menara, lalu lurus ke arah belakang masjid.

Nantinya, kamu akan sampai di semacam pendopo yang jadi tempat antre peziarah untuk berwudu atau masuk.

3. Lepas alas kaki dan masuk kompleks malam

Sebelum masuk kompleks makam, peziarah akan diminta berwudu, melepas alas kaki, dan membayar infaq, sebelum masuk.

Selanjutnya, masuk ke kompleks makam dan ikuti jalan setapak di tengan permakaman. Jalan akan cukup panas saat siang hari yang cerah.

4. Berdoa di makam Sunan Kudus

Terus berjalan, sampailah kamu di Makam Sunan Kudus yang berada di pendopo besar dan diselimuti kain putih.

Peziarah bisa duduk di tempat yang masih kosong dan mulai berdoa mendoakan Sunan Kudus.

Pengunjung tidak boleh meminta sesuatu kepada Sunan Kudus dan harus tetap berdoa kepada Allah SWT.

5. Keluar lewat pintu keluar

Setelah berdoa di makam Sunan Kudus, peziarah bisa berjalan keluar lewat pintu keluar. Seharusnya, pintu keluar berbeda dari jalan masuk.

Namun saat pengunjung tidak terlalu ramai, biasanya peziarah berjalan keluar melewati jalan masuk.

https://travel.kompas.com/read/2023/11/25/090900927/ziarah-ke-makam-sunan-kudus-ini-langkah-langkahnya

Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke