Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Itu Hanami dan Etika Wisatawan Saat Menikmati Sakura?

KOMPAS.com - Hanami secara harifah berarti melihat bunga, tetapi biasanya tidak hanya mengacu pada melihat bunga sakura.

Hanami menjadi momen untuk berkumpul bersama keluarga dan teman-teman untuk menikmati keindahan bunga sakura mekar sekaligus merayakan datangnya musim semi.

Melansir Japan Guide, hanami bisa saja hanya berjalan-jalan di taman, tetapi secara tradisional hanami melibatkan pesta piknik di bawah pepohonan yang sedang mekar.

Pesta hanami telah diadakan di Jepang selama berabad-abad, dan saat ini diadakan di taman umum, taman pribadi serta taman di seluruh negeri.

Tempat yang populer dengan bunga sakura biasanya sangat ramai pada musim hanami, bahkan tempat pikniknya telah dipesan saat jauh-jauh hari.

Hal ini dikarenakan tempat piknik tersebut memiliki pemandangan yang indah dan lokasi yang strategis.

Filosofi bunga sakura

Melansir Live Japan, kelopak bunga yang kecil dan indah bukan sekedar pemandangan alam saja, tetapi menjadi metafora kehidupan itu sendiri.

Bunga sakura memiliki makna filosofis yang mendalam dalam budaya Jepang, karena bunga ini melambangkan keindahan dan keabadian.

Filosofi ini terinspirasi dari bunga ceri, yang telah menginspirasi banyak sekali puisi, gambar, lagu, tarian, novel, dan berbagai karya lainnya.

Selain itu, bunga sakura melambangkan kehidupan dan mengingatkan kita pada kematian. Hal ini dapat dilihat dari bunga sakura yang hanya mekar selama beberapa minggu, dan kemudian layu dan jatuh.

Saat kamu berlibur ke Jepang melihat sakura, pastikan kamu merawat pohon dengan hati-hati, jangan menarik atau menggoyangkan dahan.

Wisatawan dilarang memetik bunga, memanjat pohon dan tidak berdiri di atas akar pohon.

Jagalah sampah kamu, dengan membawa kantong plastik atau tempat sampah kecil saat pergi ke taman.

Jika di taman tidak memiliki tempat sampah, pastikan kamu membawa pulang sampah yang kamu miliki.

Pastikan kamu mematuhi peraturan yang ada di tempat piknik atau taman, agar aman dan nyaman selama menikmati indahnya pohon sakura.

Beberapa peraturan di taman biasanya memiliki larangan untuk tidak mengizinkan barbeque dan memberlakukan jam malam.

Selain itu beberapa taman juga tidak mengizinkan wisatawan membawa minuman beralkohol.

Oleh karena itu, penting untuk memeriksa dan menghormati peraturan setempat sebelum berkunjung ke taman.

https://travel.kompas.com/read/2024/01/25/200200727/apa-itu-hanami-dan-etika-wisatawan-saat-menikmati-sakura

Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke