Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Candi Gedong Songo di Semarang

KOMPAS.com – Ada banyak tempat wisata di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah yang bisa dikunjungi saat liburan.

Salah satu daerah yang punya banyak tempat wisata di Kabupaten Semarang adalah Kecamatan Bandungan.

Berada di lereng selatan Gunung Ungaran, tempat-tempat wisata di Bandungan menyuguhkan keindahan alam dan udara sejuk.

Selain itu, ada pula tempat wisata yang merupakan peninggalan sejarah masa lalu, yakni Candi Gedong Songo.

Kawasan Candi Gedong Songo membentang seluas sekitar 10 hektar di ketinggian kurang-lebih 1.208 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Harga tiket masuk dan jam buka Candi Gedong Songo

Jika ingin berkunjung ke Candi Gedong Songo di Bandungan, Kabupaten Semarang, maka berikut ini informasi harga tiket dan jam bukanya.

Informasi ini didapatkan dari Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Semarang Wiwin Sulistyowati saat Kompas.com hubungi pada Kamis (7/3/2024):

Jam operasional

Setiap hari: 08.00-17.00 WIB

Harga tiket masuk

  • Wisatawan lokal: Senin-jumat Rp 10.000, Sabtu-Minggu-Hari Libur Rp 15.000
  • Turis asing: Rp 75.000 

Adapun untuk harga tiket masuk saat libur long weekend Lebaran, harga tiket masuknya tetap Rp 15.000 per orang.

https://travel.kompas.com/read/2024/03/08/123100227/harga-tiket-dan-jam-buka-terkini-candi-gedong-songo-di-semarang

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke