Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pantai Padang Mulai Diserbu Wisatawan

Kompas.com - 30/08/2011, 17:08 WIB

Sementara itu, dari pantauan disepanjang pusat pertokoan di Jalan Veteran hingga Jalan Pemuda, terlihat tak satupun pertokoan yang buka. Bahkan, salah satu super market di Jalan Pemuda, tidak buka pada hari ini.

Minat masyarakat yang telah merayakan lebaran pada hari ini, lebih cenderung untuk mengunjungi objek wisata dan wahana permainan di Padang.

Sejumlah wahana dan taman bermain keluarga tampak menyediakan layanan bagi masyarakat yang ingin menghabiskan masa libur Lebaran di lokasi-lokasi wisata itu.

Salah satu wahana bermain, Arena Game Arcade yang berada di kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) Imam Bonjol dan di kawasan Pantai Padang, keduanya telah buka sejak pukul 10.00 WIB. Sementara itu, Taman Melati atau kawasan Museum Adityawarman juga mulai ramai di kunjungi masyarakat.

Bahkan pihak Museum Adityawarman menargetkan sekitar 11 ribu orang akan berkunjung ke museum itu selama libur Lebaran Idul Fitri 1432 H.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com