Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Langkah China untuk Jaring Wisatawan Transit

Kompas.com - 01/01/2013, 13:18 WIB

KOMPAS.com - Pengunjung transit dari 45 negara bisa tinggal di Beijing dan Shanghai selama 72 jam tanpa memerlukan visa. Aturan ini mulai diberlakukan Selasa (1/1/2013).

Kebijakan terbaru dari pemerintah RRC tersebut menambah aturan baru yang memudahkan wisatawan untuk pelesir di China. Shanghai saat ini telah memiliki kebijakan tinggal selama 48 jam tanpa visa yang berlaku untuk 32 negara.

Dinas pariwisata dari Beijing dan Shanghai, berharap dengan kebijakan bebas visa selama 72 jam tersebut bisa meningkatkan pariwisata di kedua kota itu.

Beberapa negara yang termasuk dalam aturan bebas visa tersebut sebagian besar berasal dari Eropa yaitu sebanyak 31 negara seperti Inggris, Perancis, Spanyol, Yunani, dan Jerman. Sementara negara Australia, Selandia Baru, Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko juga termasuk dalam daftar tersebut.  

Kebijakan bebas visa tersebut berlaku bagi kedatangan di Bandara Internasional Beijing Capital, Bandara Internasional Shanghai Pudong International Airport, dan Bandara Internasional Shanghai Hongqiao.

China Eastern Airlines menawarkan paket tiket termasuk hotel, sewa mobil, dan satu sampai dua hari city tour (tur singkat keliling kota). Paket ini berlaku untuk pelancong yang datang di Shanghai. Sementara maskapai Air China bekerja sama dengan operator tur lokal di Beijing dengan menawarkan paket tur harian kepada pelancong yang datang ke Beijing.

Pengunjung yang ingin mendapatkan bebas visa 72 jam harus melengkapi diri dengan tiket pesawat ke negara lain yang dijadwalkan berangkat dalam kurun waktu 72 jam setelah kedatangan di Beijing dan Shanghai. Tentu, dilengkapi pula dengan dokumen perjalanan yang resmi untuk destinasi tersebut.

Indonesia memang tidak termasuk dalam daftar negara bebas visa selama 72 jam tersebut. Namun, langkah China menerapkan bebas visa 72 jam untuk pengunjung transit bisa saja diikuti oleh pemerintah Indonesia untuk meningkatkan kunjungan wisatawan mancanegara.

Ikuti twitter Kompas Travel di @KompasTravel

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com