Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cibatu, Charlie Chaplin, dan Kereta Api

Kompas.com - 20/05/2014, 11:37 WIB

Akan tetapi, jauh sebelum itu, karya Thilly kemungkinan besar yang mengundang Chaplin datang ke Garut. Thilly gemar mengabadikan pemandangan dan budaya Garut yang kemudian dipasang sebagai kartu pos yang dikirimkan ke beberapa negara. Bukan tidak mungkin, Chaplin datang setelah melihat Garut dari kartu pos Thilly.

”Thilly tidak sendiri. Sebagai daerah andalan wisata, profesi fotografer subur di Garut. Salah seorang di antaranya adalah Yo Liang Kie yang mengaku mengabadikan peristiwa di Garut, termasuk kedatangan Chaplin. Namun, entah terselip di mana foto jepretannya,” kata Franz.

Si Gombar

Stasiun Cibatu dulu memang menjadi perhentian wisatawan yang hendak pelesiran ke Garut. Haryoto Kunto dalam buku Seabad Grand Hotel Preanger 1897-1997 mengatakan, banyak mobil mewah milik hotel ternama yang siap menjemput wisatawan mangkal di depan Stasiun Cibatu medio 1935-1940.

Hanya singgah sebentar di Cibatu, Chaplin kembali menggunakan kereta api menuju Stasiun Garut Kota. Ia menggunakan kereta api uap dengan kepala lokomotif yang dikenal warga dengan nama Si Gombar.

Cerita mengenai lokomotif juga tak kalah melegenda. Haryoto Kunto dalam bukunya yang lain, Wajah Bandung Tempo Doeloe, menyebutkan, Si Gombar adalah raja pegunungan selatan Jabar. Tangguh mengangkut manusia dan piawai membawa hasil perkebunan. Hingga saat ini, belum ada kereta api yang menyamai kekuatan Si Gombar, lokomotif hitam dan besar buatan Jerman. Rutenya dari dataran tinggi Ciwideuy, Kabupaten Bandung, Cikajang, Kabupaten Garut, hingga Pangandaran.

Wisata alam Garut terbilang lengkap untuk ukuran tahun 1920-an. Wisatawan bisa berkunjung ke Kawah Papandayan dan Kawah Kamojang. Ada juga wisata air, seperti Situ Bagendit hingga Santolo di pesisir selatan.

Terkepung tak kurang dari lima gunung, Garut memiliki situ atau telaga, curug atau air terjun, dan pemandian air panas.

Sejarah terus melaju. Kereta api dari Jakarta ke Cibatu tanpa lelah menyusuri. Sesekali, coba nyepur ke Garut lewat Cibatu. Charlie Chaplin pernah naik itu kereta. (XAR)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

Jalan Jalan
Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Travel Update
6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com