Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Alasan Pilih Vietnam Jadi Destinasi Liburan

Kompas.com - 07/08/2015, 09:10 WIB
Mentari Chairunisa

Penulis

Shutterstock Ha Long Bay di Vietnam

KOMPAS.com – Sudah sejak lama Thailand menjadi destinasi klasik untuk wilayah Asia Tenggara. Pantai yang indah, murahnya akomodasi, dan makanan yang lezat membuat negara ini menjadi pilihan teratas wisatawan.

Namun, beberapa tahun terakhir, Vietnam mulai menjadi destinasi andalan baru untuk kawasan Asia Tenggara dengan menawarkan kepadatan turis yang lebih rendah dibanding Thailand dan murahnya akomodasi. Berikut sembilan alasan mengapa Vietnam kini menjadi tempat terbaik untuk berlibur di Asia Tenggara

Kuliner

Kuliner Vietnam terkenal dengan perpaduan rasa dari berbagai macam kebudayaan. Sebut saja banh mi, makanan berupa roti isi ini dibuat dari roti Perancis atau baguette namun dipadukan dengan isian khas Vietnam seperti daging babi, telur goreng, tahu, atau sayuran segar.

Tingginya populasi masyarakat Buddha di Vietnam juga menjadi keuntungan bagi para pelancong vegetarian. Sebab, mereka dengan mudah menemukan “daging buatan” yang terbuat dari tahu atau gluten. Ada juga sup mi terkenal dari Vietnam, yakni pho, nasi, roti kukus, dan lumpia segar.

Tiga destinasi jadi satu

Memiliki lebih dari 3.000 kilometer garis pantai membuat wisatawan serasa berada di tiga negara yang berbeda. Daerah bagian Vietnam terbagi menjadi tiga, yakni Vietnam Utara, Vietnam Tengah, dan Vietnam Selatan.

Ketiga daerah itu memiliki iklim yang beragam dalam satu waktu. Contohnya, di bagian utara salju bisa saja turun di daerah gunung, sementara di bagian selatan, suhu udara bisa mencapai 30 derajat Celcius. Setiap area memiliki keunikan tersendiri dari mulai gunung hingga teluk di Vietnam Utara lalu daerah peternakan di Vietnam Tengah dan banyaknya delta di Vietnam Selatan.

KOMPAS.com/Mentari Chairunisa Banh Mi, roti isi Vietnam ala NamNam Noodle Bar

Bahasa

Khawatir tidak bisa berbahasa Vietnam? Tenang saja, sebab banyak masyarakat Vietnam yang sudah bisa berbahasa Inggris. Penduduk lokal senang berbicara dengan Bahasa Inggris dengan para turis. Namun beberapa kata dan kalimat seperti “xin chao” (halo) dan “cam on” (terima kasih) di Bahasa Vietnam akan tetap sering diucapkan oleh mereka dan ada baiknya juga Anda belajar sedikit Bahasa Vietnam sebelum berlibur ke sana.

Penduduk

Saat pergi ke seluruh lokasi di Vietnam, wisatawan akan disambut ramah oleh penduduk lokal yang senang membantu para wisatawan tanpa mengharap imbalan. Meski begitu, di beberapa lokasi wisata, para penjual akan menawarkan barang dengan harga tinggi. Namun, jangan ragu untuk tawar menawar. Berbelanjalah dengan nyaman dan tanpa merasa tertekan.

Tiket pesawat murah

Tiket pesawat menuju Vietnam terbilang cukup terjangkau. Walau jumlah penerbangan langsung dari Jakarta menuju Ho Chi Minh terbilang tak banyak, tetapi jika di masa-masa promo Anda bisa mendapatkan tiket pesawat sekitar Rp 2 juta (pp).

Biaya hidup murah

Biaya hidup di Vietnam terbilang murah. Untuk biaya makan dengan hidangan lengkap serta minuman alkohol hanya menghabiskan sekitar 10 dollar AS per orang. Sementara untuk penginapan, Anda bisa tidur di hotel bintang lima dengan harga di bawah 70 dollar AS. Jika Anda ingin liburan murah, Anda bisa menghabiskan hanya 20 dollar AS per hari di Vietnam.

Sejarah

Jika Anda penggemar sejarah, Anda wajib mengunjungi Vietnam yang seolah tidak malu untuk menunjukkan masa lalunya. War Remnants Museum, Hoa Lo Prison Museum, dan Terowongan Cu Chi memberikan kisah tentang perang Vietnam.

KOMPAS/CHRIS PUDJIASTUTI Kuil Bai Dinh, Ninh Binh, Vietnam utara.

Situs warisan yang menakjubkan

Vietnam memiliki delapan situs warisan dunia UNESCO termasuk Ha Long Bay atau Taman Nasional Phing Nha-Ke Bang. Jika ingin berkunjung ke situs yang lebih memiliki unsur kultural, Kota Tua Ho An dan Suaka My Son bisa dijadikan pilihan.

Keragaman budaya

Vietnam termasuk negara yang memiliki keberagaman tinggi. Saat pergi dari Vietnam Utara menuju Vietnam Selatan, Anda seakan melewati perbatasan negara. Pasalnya, Vietnam memiliki lebih dari 50 kelompok etnis yang berbeda, masing-masing berbicara dengan bahasa mereka sendiri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com