Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gresya Amanda Maaliwuga: Penasaran "Snorkeling"

Kompas.com - 08/10/2015, 08:37 WIB
TIDAK puas hanya melihat pesona pantai Nusa Penida, Klungkung, Bali, Puteri Indonesia Pariwisata 2015 Gresya Amanda Maaliwuga (20) mengaku tertarik menikmati pemandangan di bawah permukaan laut di Nusa Penida itu secara langsung melalui aktivitas snorkeling.

”Saya penasaran. Saya ingin mencoba snorkeling di pantai yang indah ini, apalagi di pantai ini ada ikan mola-mola,” ujarnya di sela-sela acara Festival Nusa Penida 2015 di Desa Lembongan, Nusa Penida, Sabtu (3/10/2015).

Ikan mola-mola (sunfish) merupakan daya tarik wisata bahari Nusa Penida selain pesona pantai dan terumbu karang di gugus pulau itu. Snorkeling menjadi aktivitas wisata di laut, yang banyak dilakukan wisatawan di Lembongan, selain menyelam.

Gresya berada di Lembongan untuk mempromosikan Festival Nusa Penida 2015 sekaligus mengikuti sejumlah aktivitas serangkaian festival, yang tahun ini dipusatkan di Desa Lembongan. Gresya turut dalam acara pelepasan tukik di pantai Dream Beach, Lembongan, pada Sabtu pagi.

Sebelum itu, Gresya mengikuti upacara ritual mulang pekelem, yakni upacara menghaturkan sesajen dan binatang kurban, yang dirangkai dengan pementasan tari rejang secara massal di Selat Ceningan, Lembongan.

”Saya sudah beberapa kali ke Bali, tetapi baru pertama kali ini ke Nusa Penida,” kata Gresya, yang mewakili Indonesia ke ajang Miss Supranational 2015 di Polandia pada November mendatang.

”Ternyata di Bali ada pulau-pulau yang indah, seperti di Lembongan ini,” ujar pemilik tinggi badan 175 sentimeter itu terperangah. (COK)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Jalan Jalan
Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Travel Update
Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com