Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengunjungi "The Batlle of Waterloo" di Belgia

Kompas.com - 18/06/2016, 05:33 WIB

KOMPAS.com - Menyaksikan  film dokumenter tentang Pertempuran Waterloo di youtube, membuat hati saya  terenyuh emosional. Bayangkan suara pedang "tang teng tang teng" saling tusuk, tubrukan seribu derap kaki kuda pasukan kavaleri, hentak langkah pasukan infanteri, gemuruh dentuman meriam yang memporak-porandakan kerumunan pasukan. Hancur! Darah di mana-mana sangat menyeramkan. Drama peperangan tersebut seakan nyata dalam realitas yang terjadi, sungguh mengerikan.

Perang terjadi karena pihak-pihak bertikai memiliki kepentingan masing-masing. Kepentingan akan ambisi kekuasaan, ideologi, perebutan wilayah, sumber daya alam serta motif perubahan sistem kekuasaan.

Tapi benarkah, perang juga membawa sebuah "perubahan baik"? Barangkali bisa dibenarkan. Misalnya perubahan berupa hak-hak pribadi dan kepemilikan warga sipil yang setara dan memiliki kedudukan yang sama dalam segala hal.

Warga sipil tidak terbelenggu lagi dengan tekanan kaum bangsawan monarki yang berstatus sosial lebih tinggi. Mereka berhak membela hak-haknya sebagai warga masyarakat dan negara.

Berkaitan dengan hal tersebut, salah satu "perubahan baik" akibat dari peperangan seperti tersebut di atas adalah peristiwa The Batlle of Waterloo.

The Batlle of Waterloo yang terjadi hari Minggu, tanggal 18 Juni 1815 adalah perang maha dahsyat antara pasukan Napoleon Bonaparte dan pasukan koalisi pimpinan Duke of Wellington. Pasukan koalisi terdiri dari gabungan pasukan Inggris, Prusia, Belanda, Hannover, Nassau, dan Brunswick.

Pasukan koalisi Inggris-Belanda berjumlah 68.000 orang, Pasukan Prusia berjumlah 50.000 orang, sedangkan pasukan Napoleon berjumlah 73.000 orang. Peristiwa bersejarah ini  menyebabkan perubahan fantastis di Eropa bahkan di dunia. Ingin tahu cerita dan di mana kejadiannya? Yuk, ikuti saya!

Sore itu menjelang musim dingin bulan November di Belgia,  angin dingin berembus kencang menyapa pipi yang kedinginan.  Mendung hitam bergumpal, menghalau Sang Surya menyinari area pertanian di kawasan Braine-l'Alleud.

Angin kencang berembus membuyarkan pandangan, menerbangkan dedaunan kering di sekitarnya. Tampak jelas, pohon kentang yang tertanam di daerah tersebut bergoyang massal mengikuti irama embusan angin ke kiri dan ke kanan.

Di tempat ini menjulang monumen Butte du Lion (Bukit Singa ) yang didirikan setelah berakhirnya pertempuran Waterloo. Sebuah monumen peringatan para korban, khususnya Pangeran William II dari Belanda yang terluka ketika pertempuran berlangsung di sana.

Gundukan Bukit Singa atau Butte du Lion (baca: But du liong) dengan ketinggian 41 meter tampak hijau ditumbuhi rerumputan dalam kemiringan. Di puncaknya berdiri patung Singa dari besi sedang menginjak bola dunia.

Tapi saya merasa heran dengan nama Waterloo. Kenapa kota Waterloo yang menjadi terkenal, bukannya Braine-l'Alleud? Padahal sangat jelas bahwa pertempuran Waterloo itu sesungguhnya terjadi di wilayah Braine-l'Alleud.

Braine-l'Alleud adalah distrik yang bertetangga dengan kota Waterloo yang merupakan kawasan ladang pertanian. Menurut berbagai sumber, pemimpin pasukan koalisi Duke of Wellington menggunakan istilah Battle of Waterloo untuk pertama kalinya. Alasannya karena kota Waterloo adalah posisi pertahanan strategis Wellington.

Di kota itu pula dia mengatur siasat dan strategi bertahan untuk membendung pasukan Napoleon yang berencana memasuki kota Brussel. Strategi ini cukup berhasil sehingga pasukan Napoleon berhenti di kawasan Braine-l'Alleud tersebut.

Pasukan Napoleon yang kesohor itu kalah?

Sebenarnya sih tidak kalah, jika tidak terjadi penundaan penyerangan akibat hujan lebat di hari sebelumnya tanggal 17 Juni. Hujan lebat membuat medan pertempuran basah kuyup dan becek berlumpur. Pergerakan pasukan berkuda mengalami kesulitan, bahkan meriam sebagai senjata ampuh sangat sulit dan berat untuk dijalankan.

MADE AGUS WARDANA Monumen Butte du Lion (Bukit Singa ) yang didirikan setelah berakhirnya pertempuran Waterloo.
Keesokan harinya, Napoleon memutuskan menunda pertempuran dan menunggu sampai jam 11 lewat agar tanah lebih kering dan mengeras. Penundaan waktu inilah yang mempercepat kedatangan bala bantuan 50.000 pasukan Prusia pimpinan Gebhard Leberecht Von Blücher yang datang dari kota Wavre, 8 km dari arena pertempuran.

Napoleon Bonaparte

Siapa yang tidak kenal dengan Napoleon Bonaparte, tokoh besar dalam sejarah Eropa. Lahir pada tahun 1769, meninggal tahun 1821. Berwatak keras, ambisius, karismatik dan anti monarki.

Sewaktu Revolusi Perancis tercetus, dia berusia 20 tahun. Pemikiran dan idenya sangat jelas terpengaruh oleh situasi dan kondisi di mana rakyat Perancis menginginkan perubahan sistem kekuasaan dari kerajaan menjadi republik.

Dengan intrik, strategi dan pengaruhnya Napoleon berhasil mengangkat dirinya menjadi seorang kaisar dan bertempur selama 17 tahun di berbagai negara Eropa hingga ke Turki dan Mesir.

Kebenciannnya terhadap sistem monarki, membuat para raja di Eropa merasa terancam dan cemas. Kecemasan raja-raja di Eropa bertambah lagi dengan penyebaran ide demokrasi liberal dari Napoleon. Nah, saat itulah para raja di Eropa bersatu membentuk koalisi melawan Napoleon Bonaparte.

MADE AGUS WARDANA Monumen Butte du Lion (Bukit Singa ) yang didirikan setelah berakhirnya pertempuran Waterloo.

Janganlah ada perang lagi!

Sesungguhnya perang adalah konflik. Konflik yang menyusahkan banyak orang. Korban berjatuhan, munculnya kemiskinan, kehidupan damai jauh dari harapan. Kebencian, kekerasan sambung menyambung menjadi satu.

Sejarah kelam membuat kita sadar, bahwa perang ternyata menyusahkan kehidupan kita. Namun demikian, Perang juga membawa "perubahan baik" tergantung dari perspektif mana kita mengamatinya.

Bagi rakyat Perancis, aksi Napoleon dianggap sebagai sebuah aksi heroik yang membela hak-hak sipil warganya, mengedepankan demokrasi dan mempercepat hilangnya feodalisme setelah tercetusnya Revolusi Perancis pada tahun 1789.  Munculnya istilah Kode Napoleon yang berisi tata kehidupan sipil, yang juga digunakan dalam kehidupan kita sekarang ini.

MADE AGUS WARDANA Tanah pertanian yang mendung di Monumen Butte du Lion (Bukit Singa) yang didirikan setelah berakhirnya pertempuran Waterloo.
Kemudian dari perspektif pasukan koalisi (Raja-raja di Eropa) secara jelas bahwa karena adanya ancaman terhadap sistem monarki dan perluasan wilayah menyebabkan pasukan koalisi bergabung menyerang Pasukan Napoleon.

Keberhasilan mengalahkan pasukan Napoleon menuai pujian khususnya bagi Duke of Wellington dalam mengalahkan ambisi Napoleon yang haus kekuasaan.

Bagi saya sendiri, Pertempuran Waterloo sudah berlalu, walaupun begitu bekas trauma masih terdampar. Trauma diderita oleh para pelaku yang menjadi korban pertempuran tersebut.

Ladang persawahan medan pertempuran Waterloo sepertinya tidak mau sejarah kelam terulang kembali. Darah sudah terlalu banyak terisap oleh tanah pertanian tersebut. Pemandangan kawasan pertempuran Waterloo yang mendung, seakan membukakan hati kita.

Sudahlah, jangan ada pertempuran lagi antara sesama manusia. Sekalipun pertempuran itu melahirkan "perubahan baik" bagi warga sipil, tetapi tetap saja peperangan tersebut membawa dampak yang buruk. Belajarlah dari sejarah, jangan ada korban jiwa, sudah semestinya perang tidak ada lagi di muka bumi ini. (MADE AGUS WARDANA, dari Belgia)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Jalan Jalan
Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Travel Update
Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com