Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ruang Tunggu Bandara Terbaik di Dunia adalah...

Kompas.com - 26/12/2016, 18:03 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

Sumber Dailymail

KOMPAS.com — Plaza Premium Lounge di Terminal Two di Bandara Heathrow, London, baru saja dinobatkan sebagai lounge atau ruang tunggu bandara terbaik di dunia dan Eropa. Penghargaan bernama Global Airport Lounge of The Year Awards 2016 ini diberikan oleh program independen keanggotaan ruang tunggu, Priority Past.

Para anggota ruang tunggu bandara dari Priority Past memiliki akses untuk menjajal 1.000 ruang tunggu pada lebih dari 500 kota di dunia.

"Ruang tunggu pemenang harus mendemonstrasikan komitmen paling nyata dengan pelayanan yang sempurna dan berinvestasi pada pengalaman konsumen," kata Global Marketing Director untuk Prority Pass, Stephen Simpson, seperti dilansir dari Daily Mail, Senin (26/12/2016).

BACA JUGA: Transit di Bandara Dubai? Manfaatkan Stopover dan Jelajahi Dubai

Plaza Premiun Lounge di Bandara Heathrow dinilai unggul karena beberapa faktor. Ruang tunggu dengan luas 8.000 meter persegi ini dirancang dengan gaya British dan bendera Union Jack yang menjadi ciri khas utama.

Konsumen dapat beristirahat di ruang tidur pribadi, menggunakan ruang mandi, minum di bar, sampai spa selama menunggu penerbangan.

Asiana Lounge di Seoul Incheon International Airport.

Ruang tunggu bandara lainnya yang juga masuk sebagai pemenang daerah regional Asia Pasifik adalah Asiana Lounge di Bandara Internasional Incheon (Seoul, Korea Selatan). Koleksi buku lengkap, ruang tidur, dan mesin pijat menjadi keunggulan ruang tunggu ini.

Kemudian ada ruang tunggu The Club di San Jose CA Mineta International, yang jadi pemenang di kategori regional Amerika Utara. Ruang tunggu dengan desain berunsur kayu ini menyediakan ruang rapat bagi para pebisnis, televisi, internet, dan kamar mandi mewah.

BACA JUGA: Bandara Soekarno-Hatta Paling Terkoneksi di Asia Pasifik, Peringkat Ke-7 di Dunia

Uniknya dari kategori regional Latin America & Karibia, VIP Lounge di Bandara Guadalajara Miguel Hidalgo (Meksiko) menang karena adanya meja biliar dan ruang tunggu anak-anak yang terpisah dengan orang dewasa.

Berikut daftar pemenang ruang tunggu terbaik di dunia tahun 2016 dari Priority Past:

Pemenang dunia: Plaza Premium Lounge, London Heathrow

Terbaik di Eropa: Plaza Premium Lounge, London Heathrow

Sangat dipuji di regional Eropa: Almost@Home, Helsinki Vantaa

Terbaik di Afrika dan Timur Tengah: Petra Lounge, Amman Queen Alia International

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com