Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Restoran Ini, Pengunjung Bisa Makan dan Belajar Budidaya Hidroponik

Kompas.com - 16/03/2018, 10:00 WIB
Hamzah Arfah,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

GRESIK, KOMPAS.com – Beragam cara bakal dilakukan para pemilik tempat usaha, untuk bisa menarik perhatian dari konsumen. Lantaran faktor itu pula, Restoran Mie Setan Gresik yang beralamat di Jalan Sulawesi No.1, Perumahan Gresik Kota Baru (GKB), Gresik, memilih konsep hidroponik dalam menarik simpati pengunjung.

Hidroponik memang menjadi cara menanam yang sedang naik daun pada saat ini. Cukup digemari, lantaran untuk menanam tumbuhan tidak lagi diperlukan tanah dan lahan yang luas, tetapi dengan menekankan pada pemenuhan kebutuhan nutrisi bagi tanaman.

“Jadi sambil menunggu pesanan dibuatkan dan diantar ke meja, pengunjung dapat memanfaatkan sistem hidroponik ini. Hitung-hitung biar nggak jenuh menunggu, bisa belajar menanam secara gratis,” tutur Arka Atyanto (21), pemilik tempat usaha tersebut, Kamis (15/3/2018).

Metode tersebut dirasa cocok dengan kebutuhan, lantaran para pengunjung yang biasa nongkrong di restoran tersebut, kebanyakan merupakan kaum muda yang suka dengan konsep outdoor ketimbang duduk di dalam ruangan.

Mie setan yang menjadi menu favorit pengunjung di Restoran Mie Setan Gresik.KOMPAS.com / Hamzah Mie setan yang menjadi menu favorit pengunjung di Restoran Mie Setan Gresik.

Konsep outdoor dipilih Restoran Mie Setan Gresik diharapkan bisa memanjakan pengunjung. Meski sisi indoor juga tetap tidak dilupakan, dengan memajang beberapa ornamen warna-warni pada dinding bangunan.

“Tapi sebenarnya, konsep hidroponik itu kami temukan belakangan ini, karena kami juga ingin sedikit menekan biaya akan pemenuhan bahan. Dengan hidroponik, setidaknya kami akan mampu memangkas biaya yang dikeluarkan untuk beli selada. Selain itu, spot di sini kan bisa untuk swafoto yang kebanyakan dicari muda-mudi,” terangnya.

Konsep hidroponik dan outdoor yang ditawarkan Restoran Mie Setan Gresik, rupanya membuat para pengunjung, khususnya kaum muda tertarik. Salah satunya adalah Alfiah Zubaidah (17), yang mengaku tertarik dengan konsep yang ditawarkan.

“Dengan begini, saya dan teman-teman jadi tahu proses pembuatan mi di sini yang terlihat steril serta higienis. Jadi di sini tak sekedar nongkrong, bisa belajar menanam, foto-foto juga, sambil menunggu makanan pesanan dikirim,” kata Alfiah.

Senada dengan Alfiah, pengunjung lain bernama Salman Al Faris (18) mengaku, selain terkesan dengan tempat, harga makanan yang ditawarkan di Restoran Mie Setan Gresik juga cukup terjangkau bagi kalangan pelajar seperti dirinya.

Arka Atyanto (depan), saat memberikan contoh belajar menanam hidroponik di Restoran Mie Setan Gresik.KOMPAS.com / Hamzah Arka Atyanto (depan), saat memberikan contoh belajar menanam hidroponik di Restoran Mie Setan Gresik.

“Di sini bagus untuk foto bareng teman-teman. Lagian, harga makanan dan minuman yang ditawarkan di sini juga pas di kantong, nggak mahal juga meski tempatnya bagus,” ucap Salman.

Untuk pengunjung yang ingin mencoba sistem hidroponik, pihak Restoran Mie Setan Gresik telah menyiapkan 200 titik media tanam. Dengan hasil panen selada, diklaim bisa membantu untuk penyediaan bahan baku.

“Selain bahan mi tentunya, selada memang menjadi kebutuhan kami dalam olahan masakan ini. Dan itu terbantu dari hasil hidroponik yang kami kembangkan,” ujar General Manager Restoran Mie Setan Gresik, Antoni Gunawan.

Tidak hanya olahan masakan berupa mi, tetapi di Restoran Mie Setan Gresik juga sebenarnya menyediakan beberapa makanan lain seperti Hakau, Keyca, Sushi, Siomay, hingga udang keju. Dengan macam minuman yang ditawarkan, mulai dari es genderuwo, es kuntilanak, es pocong, hingga frape.

Pilihan camilan yang bisa didapatkan saat berkunjung ke Restoran Mie Setan Gresik.KOMPAS.com / Hamzah Pilihan camilan yang bisa didapatkan saat berkunjung ke Restoran Mie Setan Gresik.

“Untuk makanan yang paling murah, ada pangsit goreng seharga Rp5 ribu satu porsi. Dengan paling mahal adalah minuman, frape. Ada banyak pilihan frape yang bisa dipilih, ada frape coklat, taro, green tea, dan macam-macam, yang semuanya itu seharga Rp13 ribu setiap porsinya,” ucap dia.


Dengan makanan favorit yang menjadi buruan para pengunjung di restoran tersebut, diakui Antoni tentunya jenis olahan mi. Yakni, mi setan dan mi iblis, yang sama-sama dihargai Rp 10.000 untuk setiap porsinya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com