Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singapore Airlines Operasikan Rute Bali dengan Pesawat Teknologi Terbaru

Kompas.com - 02/06/2018, 04:10 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Singapore Airlines buka penerbangan ke Bali dengan Boeing 787-10 terbarunya, mulai 2 Juli 2018.

Penerbangan tersebut akan beroperasi setiap hari dengan nomor penerbangan SQ942.

Pesawat akan berangkat setiap hari dari Bandara Changi pada 09.15 (waktu Singapura) dan tiba di Bandara Internasional Ngurah Rai pada 11.55 (Wita).

Sedangkan rute sebaliknya, SQ943, akan berangkat setiap hari dari Bandara Internasional Ngurah Rai pada pukul 13.05 (Wita) dan tiba di Bandara Changi pada 15.45 (waktu Singapura).

Pesawat terbaru Singapore Airlines ini menyajikan produk-produk kabin terbaru dengan konfigurasi 337 kursi yang terbagi dalam dua kelas. Yaitu 36 kursi Business Class dan 301 kursi Economy Class.

Dikutip dari siaran pers Singapore Airlines, Kamis (31/5/2018), pesawat tersebut memiliki teknologi mutakhir yang menghasilkan efisiensi unggul dan dirancang untuk memberikan kenyamanan lebih di dalam kabin pada penerbangan-penerbangan regional.

Kursi Business Class regional terbaru pada pesawat Boeing 787-10 diatur dalam konfigurasi 1-2-1 menghadap depan untuk memberikan setiap pelanggan akses langsung ke lorong.

Sedangkan masing-masing kursi dapat direbahkan menjadi tempat tidur (full-flat bed) seluas 76 inchi, pelanggan Business Class dapat beristirahat dengan lebih nyaman, bahkan pada penerbangan berjarak pendek.

Setiap kursi memiliki lebar hingga 26 inchi dengan sandaran lengan yang dapat diangkat dan diturunkan. Sedangkan pembatas di bagian tengah dapat disesuaikan ketinggiannya untuk privasi.

Wisatawan juga bisa menikmati fitur lain termasuk ruang penyimpanan yang memadai untuk barang-barang pribadi, panel bisnis yang dilengkapi dengan sumber daya pada kursi dan port USB, serta monitor beresolusi tinggi dengan layar sentuh penuh berukuran 18 inchi.

Sedangkan untuk kursi Economy Class terbaru memberikan ruang dan tingkat kenyamanan yang lebih besar kepada pelanggan melalui desain terbaru.

Antara lain ruang untuk dan sandaran kaki yang luas, dilengkapi dengan sandaran kepala yang dapat disesuaikan ke dalam enam posisi dan sayap sandaran yang dapat dilipat.

Economy Class juga dilengkapi monitor layar sentuh berukuran 11,1 inchi untuk menonton film-film terbaru di KrisWorld, sistem hiburan dalam penerbangan Singapore Airlines.

Pengoperasian pesawat Boeing 787-10 ke Bali diklaim jadi komitmen Singapore Airlines dalam mendukung pariwisata Indonesia. Sekaligus memberikan pengalaman perjalanan yang lancar, nyaman, dan menyenangkan kepada seluruh pelanggan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

Travel Update
Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com