Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Surga Kuliner di Bandara Suvarnabhumi, Namanya Airport Street Food

Kompas.com - 15/10/2018, 12:03 WIB
Fabian Januarius Kuwado,
I Made Asdhiana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Banyak wisatawan Indonesia di Thailand yang tidak mengetahui bahwa ada surga kuliner di Bandar Udara Internasional Bangkok atau Suvarnabhumi. Tempat itu bernama 'Airport Street Food'.

Oleh karena itu, apabila anda sedang berada di sana serta waktu keberangkatan masih lama, jangan terburu-buru tergiur dengan menu-menu di restoran bermerk terlebih dulu. Cobalah mampir ke 'Airport Street Food'.

Selain memiliki cita rasa yang tidak kalah enak dengan restoran-restoran terkenal, harganya pun terbilang murah. Menunya juga bervariasi sehingga kita bebas memilih apa yang disukai.

Baca juga: Bagaimana Cara Menuju ke Pattaya dari Bangkok? Ini Panduannya...

Ketika Kompas.com berkunjung ke sana, beberapa waktu lalu, tempat itu dipenuhi pengunjung. Namun sebagian besar adalah penduduk Thailand sendiri. Mungkin karena wisatawan tidak banyak yang mengetahui tempat yang cukup tersembunyi ini.

Airport Street Food tepatnya berada di 1FL alias satu lantai di bawah terminal kedatangan atau dua lantai di bawah terminal keberangkatan. Tempat itu berada di satu lantai dengan jalur menuju pemberhentian khusus taksi.

Pintu masuk Airport Street Food di Suvarnabhumi International Airport, Bangkok, Thailand.KOMPAS.com/FABIAN JANUARIUS KUWADO Pintu masuk Airport Street Food di Suvarnabhumi International Airport, Bangkok, Thailand.
Airport Street Food adalah sebuah ruangan yang diisi etalase-etalase beragam jenis makanan. Terdapat lebih dari 15 kedai makanan di dalamnya, mulai dari makanan bercita rasa Thailand, western, japanese hingga halal food. Persis food court.

Baca juga: Alasan Lain ke Thailand, Wisata Kesehatan Termasuk Operasi Plastik

Tidak hanya makanan utama saja, di sana juga ada kedai kudapan yang menggugah selera.

Tapi, anda tak bisa langsung membeli di kedai-kedai itu.

Setiap pengunjung harus menukarkan Baht (mata uang Thailand) dengan kupon berbentuk kertas panjang. Ada kupon yang bernilai 10 Baht, ada pula yang bernilai 5 Baht.

Baca juga: Ini Alasan Kuliner Thailand Sukses di Kancah Internasional

Jadi pengunjung tinggal menukarkan kupon pengganti uang ke kedai yang dipilih.

Ini bentuk kupon yang menjadi alat tukar di Airport Street Food, Suvarnabhumi International Airport, Bangkok, Thailand. KOMPAS.com/FABIAN JANUARIUS KUWADO Ini bentuk kupon yang menjadi alat tukar di Airport Street Food, Suvarnabhumi International Airport, Bangkok, Thailand.
Kebanyakan pengunjung cukup menukarkan 100 Baht saja. Sebab, harga satu menu main course rata-rata 70 hingga 80 Baht. Satu botol air mineral seharga 5 Baht. Sisanya, anda bisa membeli es krim, cokelat atau permen.

Rikhi Zakri, pengusaha travel agen asal Padang mengaku, baru mengetahui tentang keberadaan Airport Street Food. Padahal ia sudah beberapa kali mengunjungi Thailand.

Ia pun mengatakan, Airport Street Food sangat direkomendasikan bagi wisatawan Indonesia. Terutama backpacker.

"Sangat recommended. Karena tempatnya menyenangkan, nyaman, bersih, banyak pilihan, mulai dari seafood, vegetarian. Yang pasti karena saya Muslim, yang halal ada, sudah amanlah dan harganya enggak mahal untuk sekelas airport ya," ujar Rikhi.

Ia memilih menu halal food, fish curry seharga 50 Baht. Sisanya, ia membeli es krim dan es campur dengan harga yang sama. Total, ia hanya menghabiskan 100 Baht.

Ini adalah kedai makanan halal di Airport Street Food, Suvarnabhumi International Airport, Bangkok, Thailand.KOMPAS.com/FABIAN JANUARIUS KUWADO Ini adalah kedai makanan halal di Airport Street Food, Suvarnabhumi International Airport, Bangkok, Thailand.
Ke depan, ia mengaku akan lebih memilih makan di Airport Street Food daripada restoran terkenal yang berada di lantai atas.

"Kemarin-kemarin agak menyesal juga ya makan di restoran di atas itu. Ternyata di sini enak-enak, banyak pilihan dan jauh lebih murah," tambah Rikhi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com