Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PP Properti Buka Palm Park Hotel Surabaya

Kompas.com - 09/04/2019, 10:04 WIB
I Made Asdhiana

Editor

SURABAYA, KOMPAS.com - PT PP Properti Tbk melalui anak usahanya PT Gitanusa Sarana Niaga resmi membuka PALM PARK Hotel Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (6/4/2019).

Peresmian ditandai dengan pemukulan tambur oleh Direktur Utama PT PP (Persero) Tbk Ir Lukman Hidayat, Direktur Utama PT PP Properti Tbk Ir Taufik Hidayat, M.Tech, Direktur Komersial & Hospitality PT PP Properti Tbk Sinur Linda Gustina serta jajaran pimpinan daerah Kota Surabaya.

Direktur Utama PT PP (Persero) Tbk yang merupakan induk dari PT PP Properti Tbk, Ir Lukman Hidayat dalam sambutannya menyampaikan sangat bangga bisa membuka PALM PARK Hotel di Surabaya.

Baca juga: PP Hospitality Hadirkan Pod Place, Kamar Kapsul Pertama di Lombok

Menurut Lukman, kehadiran PALM PARK Hotel Surabaya turut berkontribusi dalam mendatangkan dan melayani wisatawan mancanegara maupun nusantara untuk mencapai target 28 juta wisatawan berkunjung ke "Kota Pahlawan" pada 2019.

"Kami telah menciptakan lapangan kerja bagi putra-putri Surabaya, khususnya yang berdomisili dekat area hotel. PALM PARK Hotel Surabaya juga ikut menggerakkan ekonomi daerah dan menyumbang pendapatan daerah sebanyak 10 persen dari pendapatan hotel," katanya dalam siaran pers yang diterima KompasTravel, Senin (8/4/2019).

Baca juga: Penggemar Barbie? Kamar Hotel Ini Bisa Jadi Impian Anda

Dalam konferensi pers, Sinur Linda Gustina mengatakan PP Properti terus mengembangkan bisnis hotel di atas aset lahan yang strategis.

"Kota Surabaya adalah lokasi yang sangat bagus untuk bisnis hotel. Dengan penambahan fasilitas ballroom hingga 1.000 orang, kami bangga bisa melayani pasar bisnis dan MICE yang terus berkembang," ujarnya.

Baca juga: Catat! Kondisi Ketel Listrik Bisa Jadi Indikator Kebersihan Kamar Hotel

PALM PARK Hotel merupakan brand baru milik PP Properti dengan kategori hotel bintang tiga yang hadir dengan konsep fresh & stylish. Hotel dikelola oleh PP Hospitality, merupakan unit bisnis PP Properti dengan membidik pasar bisnis, keluarga, millennial travelers dan MICE.

Hotel ini dilengkapi dengan akses langsung ke Kaza City Mall, salah satu pusat perbelanjaan besar di Surabaya. Setiap sudut hotel memiliki desain yang menarik dan instagrammable. Dilengkapi total 101 kamar dengan fasilitas sembilan ruang pertemuan, ballroom, restoran, bar & lounge, arena bermain anak dan meja biliar di area lobi, ruang setrika serta layanan gratis internet berkecepatan tinggi.

Peresmian PALM PARK Hotel Surabaya, Sabtu (6/4/2019), ditandai dengan pemukulan tambur oleh Direktur Utama PT PP (Persero) Tbk Ir Lukman Hidayat, Direktur Utama PT PP Properti Tbk Ir Taufik Hidayat, M.Tech, Direktur Komersial & Hospitality PT PP Properti Tbk Sinur Linda Gustina serta jajaran pimpinan daerah Kota Surabaya.ARSIP PALM PARK HOTEL SURABAYA Peresmian PALM PARK Hotel Surabaya, Sabtu (6/4/2019), ditandai dengan pemukulan tambur oleh Direktur Utama PT PP (Persero) Tbk Ir Lukman Hidayat, Direktur Utama PT PP Properti Tbk Ir Taufik Hidayat, M.Tech, Direktur Komersial & Hospitality PT PP Properti Tbk Sinur Linda Gustina serta jajaran pimpinan daerah Kota Surabaya.
"Ruang pertemuan kami rancang dengan desain menarik dan inspiratif. Foyer kami rancang dengan suasana yang rileks dan nyaman, dilengkapi dengan meja biliar dan sepak bola meja (foosball). Generasi milenial saat ini membutuhkan tempat meeting yang fun dan hangat untuk meningkatkan produktivitas dan kreativitas," ujar Linda.

Lokasi PALM PARK Hotel Surabaya sangat dekat dengan beberapa destinasi wisata favorit di Surabaya dan Madura. Hotel ini hanya berjarak 15 menit ke Jembatan Suramadu, 15 menit ke wisata religi Masjid Sunan Ampel, 10 menit ke Masjid Cheng Hoo dan 20 menit ke Pantai Kenjeran.

Acara pembukaan PALM PARK Hotel Surabaya diakhiri dengan konser musik grup band Armada di PALM Ballroom. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com