Senada dengan Gus Agung, Cok Ace, sapaan akrab Wagub Bali itu mengatakan, Arief Yahya merupakan menteri yang mudah diajak berkomunikasi.
“Saya mewakili masyarakat Bali berharap agar beliau masih menduduki Menteri Pariwisata lagi untuk periode ke-2. Kami merasakan kehadiran beliau dalam segala hal di pariwisata,” ungkap dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Kamis (22/8/2019).
Baca juga: Beri Inbound Tinggi, Menpar Rangkul Milenial
Di depan ratusan kamera media, ribuan warga, serta tokoh-tokoh pariwisata penting Bali, Cok Ace dengan mimik dan nada serius meminta dan berharap agar Menpar Arief hadir kembali di SVF ke-15 tahun 2020.
Hal itu Cok Ace sampaikan saat acara pembukaan Sanur Village Festival 2019, di Pantai Matahari Terbit, Bali, Rabu (21/8/2019).
Mendengar permintaan itu, Menpar Arief yang duduk bersebelahan dengan Menteri Koperasi dan UMKM itu pun tertunduk dan tersipu. Dia hanya menempelkan kedua telapak tangan di depan ulu hati, lalu membungkukkan kepala, leher, sampai separuh badan.
Sementara itu, Ketua Umum SVF Ida Bagus Gede Sidharta Putra atau Gusde mengatakan, tidak ada sosok lain yang bisa mengimbangangi gerak langkah dan ide-ide besar Arief Yahya sebagai Menteri Pariwisata.
Baca juga: Dapat Restu, Menpar Siap Rencanakan Pengembangan Wisata Halal
Buktinya, imbuh Gusde, Arief mendapat banyak penghargaan selama menjabat sebagai Menteri Pariwisata.
“Setiap tahun beliau mengukir prestasi dan mendapat penghargaan. Salah satunya menjadi Menteri Pariwisata Terbaik Asia Pasifik,” bebernya.
Di bawah kepemimpinan Arief, ucap Gusde, pariwisata Indonesia menjadi sangat diperhitungkan dan disegani di dunia. Jumlah wisatawan mancanegara terus bertumbuh, jumlah devisa pun terus meningkat.
“Paling penting, pariwisata Indonesia semakin bergairah,” pungkas dia.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan