Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/10/2019, 11:01 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ni Luh Made Pertiwi F.

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.comRoti Gambang Jakarta atau roti ganjel rel Semarang sudah populer sejak era kolonial Belanda.

Cita rasanya manis dari gula aren dan wangi aroma kayu manis dibalut dengan tekstur keras dengan warna cokelat.

Baca juga: Roti Gambang Berasal dari Mana? Ini Asal Usulnya

Taburan wijen yang penuh di punggungnya menambah rasa unik di lidah.

Bagi kamu yang tinggal jauh dari Jakarta dan Semarang, tak ada salahnya mencoba membuat roti gambang sendiri di rumah.

Corporate Chef Parador Hotels & Resorts Gatot Susanto mengatakan, roti gambang terbuat dari bahan utama yaitu tepung terigu, gula aren, wijen, telur, susu bubuk, bubuk kayu manis, mentega, dan garam.

Baca juga: Apa Itu Roti Gambang? Roti Jadul Favorit yang Bikin Kenyang

Chef Gatot membagikan resep membuat roti gambang kepada Kompas.com. Pertama yang harus dilakukan adalah mencairkan gula aren dalam air.

“Kemudian campurkan dan aduk rata air gula dengan tepung, susu bubuk, bubuk kayu manis, dan garam,” kata Chef Gatot ketika dihubungi Kompas.com, Jumat (18/10/2019).

Langkah kedua yang dilakukan adalah mencampurkan telur dan mentega, lalu diaduk hingga adonan mudah dibentuk.

Kemudian, potong adonan dengan bentuk bulat memanjang, pipihkan dan jangan lupa taburkan wijen di punggung roti.

Baca juga: Roti Gambang Masuk Daftar 50 Roti Terbaik Dunia

“Diamkan dan tutup dengan kain agar mengembang,” lanjut Chef Gatot.

Langkah terakhir, panggang adonan roti gambang dalam oven bersuhu 180 derajat selama 25 menit.

Perpaduan bahan-bahan ini membuat roti gambang atau roti ganjel rel memiliki cita rasa dan tekstur kerasnya yang unik.

Setelah proses memanggang selesai, kamu bisa langsung menikmati hidangan roti gambang yang terlahir dari benturan dua budaya yaitu Belanda dan Indonesia.

Jangan lupa untuk menikmatinya ditemani dengan secangkir kopi pahit agar rasa manis roti gambang semakin terasa nikmat.

Kamu tidak perlu takut kelaparan karena roti ini bisa mengganjal perut untuk menunda lapar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com