Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pasca Gempa Maluku Utara, Kondisi Ekosistem Pariwisata Terus Dipantau

Kompas.com - 15/11/2019, 21:00 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kondisi atraksi, akses dan amenitas (3A), serta ekosistem pariwisata di Maluku Utara terus dipantau pasca dilanda gempa 7,1 SR pada Kamis (14/11/2019) malam.

Pengawasan itu langsung dilakukan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf).

"Kami sangat berempati dengan musibah ini," ujar Staf Ahli Menteri Bidang Multikultural dan Plt. Kepala Biro Komunikasi Publik Kemenparekraf Guntur Sakti di Jakarta (15/11/2019).

Ia berharap situasi akan kembali pulih dan berangsur normal.

Guntur mengimbau kepada masyarakat dan wisatawan yang tengah beraktivitas wisata di wilayah Maluku Utara dan sekitarnya agar tetap waspada.

Foto Ilustrasi : Destinasi Wisata Morotai, Maluku Utara Dok. Puskompublik Kemenparekraf Foto Ilustrasi : Destinasi Wisata Morotai, Maluku Utara
"Selalu meng-update informasi dari BMKG dan instansi penanggulangan bencana baik di tingkat pusat maupun daerah," katanya.

Selain itu, masyarakat dan wisatawan diharapkan tidak mudah percaya begitu saja dengan informasi yang beredar di media sosial.

Kemeparekraf disebut terus berkoordinasi dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk meminta warga sekitar lokasi yang terdampak gempa agar tidak panik atau terpengaruh dengan informasi hoaks.

Sebab, biasanya informasi hoaks kerap kali muncul saat bencana terjadi.

"Kami akan terus meng-update dan menginformasikan secara jelas kondisi terkini kepada wisatawan dan masyarakat," kata Guntur.

Foto Ilustrasi : Destinasi Wisata Morotai, Maluku Utara Dok. Puskompublik Kemenparekraf Foto Ilustrasi : Destinasi Wisata Morotai, Maluku Utara
"Sehingga mereka menggunakan informasi resmi sebagai panduan yang bersumber dari instansi terkait seperti BMKG, BNPB, BPBD, Dinas Provinsi, dan pihak berwajib lainnya," lanjutnya.

Berangsur normal

Guntur menjelaskan, pihaknya mendapatkan laporan dari BNPB bahwa saat ini Maluku Utara pasca gempa dalam kondisi normal.

Namun diakui, masih ada masyarakat yang masih bertahan berdiam di tempat tinggi karena khawatir pada kemungkinan terjadi gempa susulan.

"Dari data yang didapat Tourism Crisis Center (TCC) Kemenparekraf kondisi 3A relatif dalam kondisi baik," kata Guntur.

Foto Ilustrasi : Destinasi Wisata Morotai, Maluku Utara Dok. Puskompublik Kemenparekraf Foto Ilustrasi : Destinasi Wisata Morotai, Maluku Utara
"Warga yang semalam menjauh dari pantai pagi ini mulai berangsur kembali ke rumah. Meskipun ada beberapa masyarakat yang bertahan karena khawatir gempa susulan," lanjutnya.

Hal serupa juga disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Halmahera Barat, Fenny Kiat bahwa situasi saat ini berangsur normal dan terkendali.

"Alhamdulillah sejauh ini masih aman terkendali. Belum ada laporan korban atau kerusakan bangunan," ujar Fenny.

"Sebagian masyarakat sempat panik dan ada yang mengungsi. Tapi tadi pagi semuanya sudah kembali ke rumah masing-masing," lanjutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering Sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering Sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Arab Saudi Targetkan Lebih dari 2 Juta Kunjungan Turis Indonesia pada 2024

Travel Update
7 Hotel Dekat Stasiun Gambir, Mulai Rp 125.000

7 Hotel Dekat Stasiun Gambir, Mulai Rp 125.000

Travel Update
Wisata ke Arab Saudi Kini Bisa Pakai Visa Umrah

Wisata ke Arab Saudi Kini Bisa Pakai Visa Umrah

Travel Update
Promo Pameran Saudi Tourism Authority, Diskon Umrah hingga Rp 3 Juta

Promo Pameran Saudi Tourism Authority, Diskon Umrah hingga Rp 3 Juta

Travel Update
Wisatawan Nekat Kunjungi Tangga Haiku di Hawaii meski Sudah Ditutup

Wisatawan Nekat Kunjungi Tangga Haiku di Hawaii meski Sudah Ditutup

Travel Update
P'Narach Food and View, Resto dengan Konsep Unik di Kabupaten Semarang

P'Narach Food and View, Resto dengan Konsep Unik di Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
Bandara di Jepang Ini Tidak Pernah Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun

Bandara di Jepang Ini Tidak Pernah Kehilangan Bagasi Selama 30 Tahun

Travel Update
Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Air Terjun Dolo: Pesona Alam Lereng Gunung Wilis di Kabupaten Kediri

Jalan Jalan
5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

5 Tempat Wisata Dekat Simpang Lima Semarang, Bukan Cuma Lawang Sewu

Jalan Jalan
25 Hotel Terbaik di Dunia 2024 Versi TripAdvisor, Ada dari Indonesia

25 Hotel Terbaik di Dunia 2024 Versi TripAdvisor, Ada dari Indonesia

Hotel Story
Barang yang Paling Sering Ditinggal Wisatawan di Bandara, Apa Saja?

Barang yang Paling Sering Ditinggal Wisatawan di Bandara, Apa Saja?

Travel Tips
3 Syarat Wajib Ada di Destinasi MICE, Salah Satunya Venue

3 Syarat Wajib Ada di Destinasi MICE, Salah Satunya Venue

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com