Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Alat Seduh Ini Bisa Bikin Kopi di Rumah Tambah Nikmat

Kompas.com - 20/02/2020, 08:40 WIB
Nabilla Ramadhian,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamu tak melulu harus ke kafe untuk mencicip kopi nikmat. Menyeduh kopi di rumah pun bisa sama nikmatnya jika mengetahui caranya.

Baca juga: Bakal Ada Sekolah Kopi di Bandung, Tertarik Belajar?

Salah satu komponen penting untuk mendapatkan kopi nikmat di rumah adalah pemilihan alat seduh.

Barista kedai kopi Jenderal-Kopi Nusantara Buwas, Ara, mengungkapkan, ada dua alat yang bisa digunakan--V60 dan french press.

Ilustrasi latte art.shutterstock.com/Katsuyoshi+Tanaka Ilustrasi latte art.

Keduanya bisa menghasilkan kopi dengan cita rasa nikmat, sesuai dari masing-masing karakter kopi.

Alat V60

Untuk cara V60, lanjut Ara, kopi bubuk dituangkan di alat V60 yang sudah diletakkan filter paper yang berfungsi sebagai penyaring.

"Nanti tuang air panas, pouring sampai takaran kopi yang diinginkan," kata Ara kepada Kompas.com di Jakarta, Rabu (19/2/2020).

ILUSTRASI - V60, alat seduh kopiShutterstock ILUSTRASI - V60, alat seduh kopi

Filter paper tersebut dijual secara terpisah dengan ukuran dan harga yang beragam. Untuk harga 50–100 lembar, kata Ara, bisa sekitar Rp 50.000–Rp 60.000.

"Ini juga dipakainya bisa cukup lama," kata Ara.

 

ILUSTRASI - french press, alat seduh kopiShutterstock ILUSTRASI - french press, alat seduh kopi

French Press

Sementara french press, lanjut Ara, bisa digunakan untuk mengkreasikan kopi atau biasa disebut latte art.  Alat french press bisa dijadikan steam susu untuk basic latte.

Caranya mudah, kamu bisa memanaskan susu hingga 60 derajat celcius, setelah itu letakkan di french press kemudian kocok secara perlahan hingga cukup foam.

Setelah itu kamu bisa pakai sebagai basic latte untuk kopi.

Baca juga: Kedai Kopi Apek di Medan, Tempat Ngopi Legendaris Sejak 1923

Ara mengingatkan, bubuk kopi yang dipakai bukan dari kopi saset, melainkan yang memang bisa dibeli di coffee shop atau tempat roasting khusus. 

"Sementara untuk alat-alat (seperti v60 dan french press), sudah banyak yang jual online,” kata Ara.

Ilustrasi kopi5second Ilustrasi kopi

Berdasarkan pantauan Kompas.com, alat french press yang dijual di internet memiliki harga paling murah Rp 50.000. Kemudian untuk alat v60, harga v60 dripper paling murah adalah Rp 50.000.

Baca juga: Mencoba Kopi Klepon, Kopi Doger, dan Kopi Madu di Kawisari Coffee & Eatery

Apabila kamu tidak ingin menggunakan teko dan ingin menggunakan gelas v60 sebagai wadah kopi, harga paling murah di internet adalah Rp 20.000.

Namun jika kamu ingin beli satu set alat v60, harga termurahnya adalah Rp 120.000.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

Jalan Jalan
Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Travel Update
6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com