Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar 23 Negara Anggota Schengen yang Terapkan Kontrol Perbatasan Internal

Kompas.com - 12/04/2020, 17:03 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Dengan jumlah kasus corona ( Covid-19 ) positif di dunia yang mencapai 1,5 juta orang, negara di Eropa terus memperketat aturan. Salah satunya dengan kontrol perbatasan bahkan ada juga penutupan total.

Baca juga: Perancis Perkenalkan Kontrol Perbatasan Internal Selama Tujuh Bulan

Dilansir dari Schengenvisainfo.com, dalam tahun-tahun keberadaannya, wilayah Schengen tidak pernah memiliki lebih banyak perbatasan internal. Hal itu seakan menghapus keberadaan wilayah Schengen itu sendiri.

Pada 8 April 2020, kontrol perbatasan internal yang diberlakukan dan tanggal berakhirnya seperti yang sudah diberlakukan oleh negara anggota adalah sebagai berikut:

Austria telah memperkenalkan kontrol perbatasan darat dengan Jerman, Italia, Swiss, dan Liechtenstein yang akan berakhir pada 27 April mendatang.

Negara tersebut masih menerapkan kontrol perbatasan yang diperpanjang sejak November 2019 lalu karena gerakan sekunder.

Juga adanya resiko yang terkait dengan teroris dan kejahatan terorganisir, juga situasi di perbatasan luar yang berada di perbatasan darat dengan Hungaria dan Slovenia, akan berakhir pada 12 Mei 2020 mendatang.

Belgia telah memberlakukan kembali semua kontrol perbatasan internal yang akan berakhir pada 19 April 2020.

Republik Ceko memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan udara dan darat mereka dengan Austria dan Jerman yang akan berakhir pada 24 April 2020.

Ilustrasi panorama di Old Town Square dengan Gereja Tyn, Praha, Ceko.SHUTTERSTOCK/SVEN HANSCHE Ilustrasi panorama di Old Town Square dengan Gereja Tyn, Praha, Ceko.

Denmark memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan yang akan berakhir pada 12 Mei 2020.

Estonia memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan yang akan berakhir pada 15 April 2020.

Finlandia memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan yang akan berakhir pada 13 Mei 2020.

Perancis memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan yang akan berakhir pada 31 Oktober 2020.

Jerman memberlakukan kontrol terhadap perbatasan udara dan darat terhadap Austria, Swiss, Perancis, Luxembourg, Denmark, Italia, dan Spanyol. Juga perbatasan laut dengan Denmark, berlaku hingga 15 April 2020.

Negara ini masih memberlakukan kontrol perbatasan yang diperpanjang sejak November 2019 lalu akibat gerakan sekunder di perbatasan darat dengan Austria, dan akan berakhir pada 12 Mei 2020.

Hungaria memberlakukan kontrol semua perbatasan udara dan perbatasan internal darat dengan Slovenia, Austria, Slovakia, dan akan berakhir pada 11 April 2020.

Lithuania memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan internal mereka dan akan berakhir pada 13 April 2020.

Norwegia memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan yang akan berakhir pada 15 April 2020.

Polandia memberlakukan kontrol perbatasan darat dengan Republik Ceko, Slovakia, Jerman, dan Lithuania. Juga kontrol terhadap semua perbatasan laut dan udara mereka dan akan berakhir pada 13 April 2020.

Portugal memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan darat internal dan berlaku hingga 15 April 2020.

Spanyol memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan internal yang akan berakhir pada 11 April 2020.

Gereja St. Anne di Vilnius old town, Lithuania.SHUTTERSTOCK/ANA FLASKER Gereja St. Anne di Vilnius old town, Lithuania.

Swedia memberlakukan kontrol perbatasan eksternal. Selanjutnya mungkin akan dipertimbangkan untuk memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan internal, yang akan berlaku hingga 12 Mei 2020.

Swiss punya beberapa kontrol perbatasan yang diberlakukan sebagai berikut:

  • Hingga 12 April 2020, perbatasan darat dengan Italia.
  • Hingga 15 April 2020, perbatasan darat dengan Perancis, Jerman, dan Austria.
  • Hingga 17 April 2020, perbatasan udara dengan Spanyol, Italia, Perancis, Jerman, dan Austria.
  • Hingga 24 April 2020, semua perbatasan udara kecuali perbatasan udara dengan Liestenstein.

Slovakia memberlakukan kontrol terhadap semua perbatasan internal yang berlaku hingga 17 April 2020.

Sementara itu negara-negara yang tidak memiliki perbatasan langsung dengan negara Schengen lainnya seperti Yunani, Islandia, dan Malta belum memberlakukan kontrol perbatasan udara.

Namun mereka melarang warga negara non-EEA untuk masuk ke negara mereka.

Italia sudah memberlakukan lockdown penuh sejak 9 Maret 2020.

Sementara itu untuk Latvia, Lichtenstein, Luxemburg, dan Belanda walaupun mereka tidak memberlakukan pemeriksaan perbatasan, negara-negara tetangga di mana mereka berbagi perbatasan sudah melakukannya untuk mereka.

Ilustrasi panorama matahari terbit di Taman Nasional Pegunungan High Tatras dan Danau Strbske di Slovakia.SHUTTERSTOCK/RASTO SK Ilustrasi panorama matahari terbit di Taman Nasional Pegunungan High Tatras dan Danau Strbske di Slovakia.

Latvia, kedua negara tetangga Uni Eropa mereka yaitu Estonia dan Lithuania memiliki kontrol perbatasan.

Liechtenstein, dua dari empat negara tetangga mereka yakni Austria dan Italia memberlakukan kontrol perbatasan.

Luxemburg, ketiga negara tetangganya yaitu Jerman, Belgia, dan Perancis memiliki kontrol perbatasan.

Belanda, dua negara tetangganya yakni Belgia dan Jerman punya kontrol perbatasan.

Slovenia telah menunda 27 penyeberangan perbatasan dengan Kroasia pada 27 Maret 2020 lalu.

Tiga negara tetangga Slovenia sudah memberlakukan kontrol perbatasan, membuat mereka tidak perlu untuk memberlakukan hal yang serupa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com