Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serunya Naik Bus Tingkat Wisata Jakarta Gratis, Lihat Panorama Kota dari Atas

Kompas.com - 24/05/2022, 12:05 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menikmati kota Jakarta bisa dilakukan dengan cara berbeda. Setelah kembali beroperasi mulai Sabtu (14/5/2022), masyarakat bisa berkeliling dan melihat pemandangan Ibu Kota dari dalam bus wisata tingkat Jakarta.

Sebagai informasi, Bus Wisata Jakarta atau Bus Jakarta Explorer merupakan bus tingkat gratis yang dikelola oleh PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) sejak tahun 2014.

Bus Wisata Jakarta ini beroperasi dengan melewati berbagai ikon maupun landmark yang ada di Ibu Kota, secara gratis tanpa dikenakan biaya apapun.

Baca juga: Kembali Beroperasi, Ini Jadwal dan Rute Bus Wisata Gratis Transjakarta

Adapun untuk saat ini hingga waktu yang belum ditentukan, Bus Wisata Jakarta baru kembali melayani dua rute yakni BW 2 (Jakarta Baru) dan BW 4 (Pencakar Langit), setiap pukul 10.00 WIB - 18.00 WIB. 

Pengalaman pertama menjajal bus tingkat wisata Jakarta

Pada Minggu (22/5/2022) lalu, Kompas.com mencoba keliling Jakarta naik Bus Wisata rute BW4 Pencakar Langit. 

Sekitar pukul 17.00 WIB, bus BW4 berangkat dari halte IRTI Monas. Penumpang yang ingin naik bisa mengantre untuk mendapatkan kertas bertuliskan "tiket gratis", yang dibagikan oleh seorang kondektur sekaligus pemandu wisata di depan pintu masuk bus. 

Sebelum naik bus wisata Jakarta, penumpang akan diberikan tiket gratis oleh kondektur. KOMPAS.com/Faqihah Muharroroh Itsnaini Sebelum naik bus wisata Jakarta, penumpang akan diberikan tiket gratis oleh kondektur.

Suasana nyaman dan udara dingin langsung terasa saat menginjakkan kaki ke dalam bus ini. Ketika masuk, terlihat sekitar 11 kursi penumpang di area bawah bus tingkat.

Jika ingin melihat pemandangan kota dari ketinggian, di sebelah kanan bus terdapat tangga yang bisa dinaiki untuk menuju atas. Kursi area atas menjadi favorit, karena sebagian besar penumpang memadati kursi di atas. 

Baca juga: Bus Wisata BW3 Gratis di Jakarta, Mengenalkan Seni dan Kuliner

Meski ramai, penumpang tidak perlu takut kepanasan karena bus ini memiliki fasilitas AC yang memadai. Ada juga layar LCD di bagian depan bus, meski saat itu tidak menyala.

Bus ini pun mulai bergerak dari IRTI Monas, dan akan berhenti di setiap rute pemberhentian yang telah ditentukan.

Sejauh pemantauan Kompas.com, bus ini dilengkapi oleh seorang pengemudi dan seorang pemandu wisata yang sekaligus menjadi kondektur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com