Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jumlah Wisatawan di DIY Tahun 2022 Lampaui 2019, Dianggap Pulih dari Pandemi

Kompas.com - 16/01/2023, 21:01 WIB
Wisang Seto Pangaribowo,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Pariwisata (Dispar) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) memastikan kunjungan wisatawan pada tahun 2022 lalu sudah melebihi tahun 2019.

Kepala Dispar DIY Singgih Raharjo mengatakan, pihaknya saat ini baru menunggu data resmi dari Badan Pusat Statistik (BPS) terkait dengan jumlah wisatawan.

Data itu akan diolah lebih lanjut. Meski begitu, data sementara Dispar DIY sudah menunjukkan bahwa kunjungan wisata 2022 sudah melebihi 2019.

Baca juga: Bukan di Jawa Tengah, Candi Prambanan Ternyata Masuk DI Yogyakarta

"Kami punya data sementara kita bisa sampaikan 2022 melebihi 2019," kata dia, Senin (16/1/2023).

Dari data sementara yang dimiliki oleh Dispar DIY, kondisi pariwisata di DIY menurut Singgh sudah pulih sama seperti sebelum masa pandemi Covid-19.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

"Artinya indikator yang ingin kita tampilkan sebelum pandemi dan setelah, sudah pulih (dari pandemi)," jelas Singgih.

Data sementara jumlah kunjungan wisatawan pada 2022 yang idmiliki oleh DIspar DIY sebanyak 6,2 juta wisatawan berkunjung di DIY.

Baca juga: 7 Fakta Sejarah Stasiun Manggarai, Saksi Perpindahan Ibu Kota ke Yogyakarta

"Sudah melebihi (tahun 2019)," kata dia.

Sedangkan terkait jumlah belanja bagi wisatawan lokal sebesar Rp 2,1 juta per orang, setiap kunjungan. Untuk asing jumlah belanja berkisar 540 dollar AS per orang setiap kunjungan.

"Dua indikator Yogyakarta sudah dipercaya untuk berkunjung daya beli masih cukup tinggi," jelas dia.

Tugu Jogja.Shutterstock Tugu Jogja.

Singgih menjelaskan untuk wisatawan mancanegara (wisman), ada beberapa faktor yang mempengaruhi jumlah kunjunngan ke DIY pertama adalah dari sektor internal, yakni keluarga belum terbuka dan yang kedua adalah direct flight ke DIY belum lengkap.

Menurut dia, direct flight ke DIY sangatlah berpengaruh pada jumlah turis asing yang datang ke Yogyakarta.

"Ini sebagai progres, wisman sudah mulai banyak ke Jogja. Datanya belum," kata dia.

Baca juga: Antisipasi Parkir Mahal di Yogyakarta, Wisatawan Harus Tanya Tarif Terlebih Dahulu

Saat ini, baru terdapat bebeapa direct flight dari luar negeri ke DIY yakni Singapura, Malaysia, dan segera Thailand.

"Bentar lagi Smile (Maskapai penerbangan) Bangkok," pungkasnya.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com