Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Labuan Bajo Jadi Tuan Rumah KTT ASEAN 2023, Targetkan Kunjungan 250.000 Turis Asing

Kompas.com - 14/03/2023, 14:39 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Labuan Bajo ditunjuk sebagai tuan rumah Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN 2023 pada Mei 2023.

Menanggapi hal tersebut Direktur Utama Badan Otorita Pariwisata (BOP) Labuan Bajo Shana Fatina mengatakan, pagelaran KTT ASEAN di Labuan Bajo diharapkan mampu mendorong capaian target 250.000 kunjungan wisatawan di Labuan Bajo pada 2023.

"Targetnya (kunjungan wisatawan) tahun ini 250.000, menuju 500.000 dari 1 juta. Sesuai dengan kapasitas bandara yang baru," kata Shana kepada Kompas.com, Selasa (14/3/2023).

Baca juga: Buang Sampah Sembarangan, Kapal Wisata di Labuan Bajo Bisa Ditenggelamkan

Peningkatan jumlah kunjungan wisatawan ke Labuan Bajo, sambung Shana, juga didukung dengan kesiapan bandara, pelabuhan, akses jalan, serta akomodasi dan aktivitas pariwisata.

Kesempatan kenalkan dan promosikan Labuan Bajo

Sementara itu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno juga berharap momen KTT ASEAN bisa mendorong kunjungan wisatawan ke Labuan Bajo melalui kunjungan kepala negara di seluruh ASEAN.

Baca juga: Tak Cuma Bali, Labuan Bajo Jadi Primadona pada Indonesia Travel Fair 2023

"Kita bisa kenalkan dan memperlihatkan bagaimana Labuan Bajo sebagai destinasi wisata super prioritas menjadi pusat perhatian. Tidak hanya (lingkup) regional, tapi seluruh dunia," kata Sandi dalam acara Weekly Brief with Sandi Uno, Senin (13/3/2023).

Bird eye view Marina Labuan BajoBiro Komunikasi Publik Kementerian PUPR Bird eye view Marina Labuan Bajo

Untuk diketahui, negara-negara anggota ASEAN yang akan ikut dalam kegiatan KTT ASEAN 2023 yakni ada Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam, Filipina,Singapura, Thailand, Myanmar, Kamboja, Vietnam, Laos, dan Timur Leste.

Baca juga: Tiwu Empo dan Gua Liang Rodak, Tempat Camping Baru di Labuan Bajo

Dikutip dari laman Kompas.com (14/3/2023) pada Selasa (14/3/2023) Presiden Jokowi menilai lokasi pelaksanaan KTT ASEAN di Labuan Bajo sudah siap digunakan untuk pelaksanaan KTT ASEAN pada Mei 2023.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com